Capello: Spanyol Bisa Bikin Italia Ketiduran di Lapangan

"Italia diminta berhati-hati dengan pergerakan lambat penggawa Spanyol"

Berita | 06 July 2021, 23:32
Capello: Spanyol Bisa Bikin Italia Ketiduran di Lapangan

Libero.id - Fabio Capello memperingatkan tim asuhan Roberto Mancini agar tidak terhipnotis di lapangan oleh tempo lambat Spanyol dalam laga semifinal Euro 2020 yang akan digelar di Wembley.

Mantan pelatih Real Madrid itu membeberkan keutamaan La Roja dan memberikan nasihat kepada para pemain Gli Azzurri jelang duel ulangan final Euro 2012.

"(Italia seharusnya) tidak tertidur," ujar Capello kepada Corriere della Sera.

"Spanyol memainkan sepak bola lambat. Jika kami mengikuti ritme itu, kami berisiko menderita. Spanyol memiliki kualitas teknis yang hebat, penguasaan bola yang luar biasa.”

Pria yang pernah menukangi AS Roma dan Juventus itu lebih lanjut berujar bahwa kecepatan dalam merebut bola menjadi kunci untuk menghentikan tim asuhan Luis Enrique.

"Untuk mengatasi ini, kami membutuhkan kecepatan dan kecerahan dalam hal merebut bola: memulai kembali dan segera menyerang. Kami memiliki kualitas dan pertahanan Spanyol sama sekali tidak terkalahkan."

Capello juga memberikan wawancara lain kepada La Vanguardia untuk mengklaim bahwa Leonardo Spinazzola dapat membantu Italia menemukan solusi melawan pertahanan Spanyol. Namun bek kiri AS Roma itu mengalami cedera tendon Achilles saat melawan Belgia dan akan absen hingga Euro 2020 berakhir.

"Italia adalah tim yang mengembangkan sepakbola sangat cepat, dengan kualitas yang sangat bagus," ujar Capello.

"Semua orang berlari, semua orang membantu, mereka memiliki pendekatan taktis yang bagus. Sangat disayangkan, karena (Spinazzola) adalah pesepakbola yang bisa menjebol pertahanan Spanyol, seperti yang dia lakukan di pertandingan lain."

Capello yang sempat menjadi pelatih timnas Inggris kemudian memuji keterampilan dan mentalitas gelandang Barcelona dan Spanyol, Pedri.

"Saya suka Pedri," ujar Capello kepada La Vanguardia. 

"Saya belum pernah melihat pemain berusia 18 tahun dengan kepribadian dan kualitas seperti yang dimiliki Pedri.”

“Dia memiliki kepercayaan diri yang mengesankan. Selain itu, dia bekerja keras, berlari, bertahan, menyerang. Dia luar biasa. Sudah diketahui bahwa pertama kali saya melihat Messi bermain langsung, saya mengatakan bahwa dia akan menjadi fenomena dan saya mencintainya.”

"Yah, katakanlah Pedri, sebagai gelandang, bisa sama, salah satu yang terbaik di dunia karena dia memiliki segalanya."

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network