Lionel Messi
Libero.id - Fans Barcelona mungkin saat ini telah merasa agak lega menyusul laporan terbaru pada hari Rabu kemarin (14/07/2021), bahwa pemain kebanggaan mereka, Lionel Messi telah mencapai kesepakatan untuk memperpanjang masa tinggalnya di klub Catalan.
Messi telah berada di Barcelona sejak tahun 2000, tetapi saat ini berstatus bebas agen setelah kontrak terakhirnya berakhir pada 30 Juni. Namun, pemain Argentina itu ingin bertahan di Camp Nou. Satu tahun setelah ia mengirim burofax ke Josep Maria Bartomeu untuk mencoba pergi, Messi sekali lagi batal keluar, dan dengan menajdi juara Copa America 2021 bersama Argentina, La Pulga memiliki semangat baru untuk bersaing memperebutkan trofi bersama El Barca di musim 2021/22.
❗| Messi has reached an agreement over his contract, with the club.
BACA BERITA LAINNYA
Dokumenter Ini Ungkap Obrolan Tim Italia Saat Final vs InggrisThe only thing left is for Messi's lawyers to review the agreement and give an 'OK'. Once that takes place, his continuity will be made official. [@marca] pic.twitter.com/Rf4oPw1TsE
— La Senyera (@LaSenyera) July 15, 2021
Tapi, kenapa belum ada pengumuman resmi hingga sekrnag ? Apa yang masih perlu diselesaikan agar kesepakatan ditandatangani, disegel, dan dikirim? berikut penjelasannya,
Lima tahun menjadi dua tahun
Kontrak baru sang pemain diharapkan menjadi kontrak lima tahun yang akan menghubungkannya dengan klub Catalan hingga 2026. Namun, secara garis besar diperkirakan bahwa pemain bernomor 10 itu hanya akan benar-benar bermain untuk tim La Liga itu selama beberapa tahun ke depan.
Pemain berusia 34 tahun itu mungkin saja pindah ke MLS dan bertindak sebagai duta klub, dengan tetap di gaji oleh Blaugrana. Intinya, klub akan bisa menyebarkan uang kontrak terakhir Messi selama beberapa tahun mendatang.
Pemotongan gaji Messi
Kontrak Messi sebelumnya bernilai lebih dari 500 juta Euro dan merupakan yang paling mahal dalam sejarah dunia olahraga profesional. Agar Messi bertahan, mengingat masalah pandemi virus corona dan mengingat situasi keuangan Barcelona yang sudah rumit, jelas bahwa pemotongan gaji besar akan diperlukan.
Laporan pada hari Rabu (14/07/2021) berbicara tentang pengurangan gaji sekitar 50 persen. Itu akan menjadi bantuan besar bagi klub Catalan, bukan hanya karena membuat kontrak Messi sendiri lebih layak, tetapi bisa menjadi contoh kepada pemain Barca lainnya yang memiliki gaji tinggi.
Kontrol ekonomi di La Liga
Meski gaji La Pulga telah mengalami pemotongan, kesepakatan ini masih belum selesai. Barcelona perlu mendaftarkan Messi dan rekrutan musim panas lainnya - seperti Memphis Depay, Sergio Aguero dan Eric Garcia - melalui La Liga dan mereka harus memenuhi persyaratan pengeluaran liga.
Persyaratan pengeluaran di La Liga sendiri di dasarkan pada pendapatan dan tabungan klub, sementara Barcelona sendiri masih berjuang di kedua bidang tersebut, maka itu artinya perjuangan Mateu Alemany berserta petinggi klub masih belum selesai dan mereka harus melakukannya dengan benar. Sekali lagi, inilah mengapa pembayaran yang dilakukan kepada Messi meluas selama beberapa tahun.
Meski begitu, Barcelona harus mengosongkan ruang lebih jauh dari pembukuan mereka sebelum dapat secara resmi mendaftarkan Messi dan semua pemain baru mereka.
The #financial situation at @FCBarcelona is an arrogant example of how not to run a #football club.
— 90 Minutes Online (@90minutesonline) July 14, 2021
They should be embarrassed by how they are having to negotiate #transfers for players like @AntoGriezmann ??♂️#footballopinions #wednesdaythought pic.twitter.com/uLSzenzorA
Harus ada pemain bintang yang dilepas
Barcelona telah menyelesaikan masalah beberapa gaji dengan melepas Trincao, Junior Firpo, Konrad de la Fuente, Jean-Clair Todibo dan Carles Alena. Tapi, itu seperti memasukkan uang ke celengan dan berharap akan cukup untuk membeli mobil Ferrari.
Untuk mengosongkan ruang yang dibutuhkan Messi, seorang bintang besar harus pergi. Para pemain yang paling mungkin dijual adalah Philippe Coutinho, Ousmane Dembele atau Antoine Griezmann, dengan nama terakhir dikaitkan dalam kesepakatan pertukaran pemain Atletico Madrid, Saul Niguez.
Antoine Griezmann is in line for a return to Atletico Madrid as part of a swap deal with Barcelona for Saul Niguez, according to @partidazocope pic.twitter.com/XtsgEJbR13
— B/R Football (@brfootball) July 14, 2021
Sponsor ingin kesepakatan dilakukan sesegera mungkin
Seperti halnya kontrak Messi, Barcelona harus berhati-hati dengan kontrak lain yang mereka pegang dengan berbagai sponsor mereka. Fakta bahwa Messi secara teknis bukan pemain Blaugrana saat ini dapat menyebabkan beberapa masalah dalam hal menggunakan pemain Argentina itu dalam promosi.
Sponsor, secara logis, tidak menyukai ketidakpastian. Mereka ingin kontrak baru diratifikasi sesegera mungkin dan Barcelona juga akan melakukannya, terutama karena beberapa kontrak dengan sponsor klub besar akan berakhir pada 2021.
Namun, untuk saat ini, semua yang terlibat dengan Barcelona hanya bisa bersabar, dan sebenarnya sudah ada kesepakatan pada prinsipnya. Kini, para pengacara dan akuntan harus menandai beberapa hal terkiat saga transfer Barcelona dan Messi.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini