Giorgio Chiellini
Libero.id - Kapten tim terbaik Euro 2020 sekaligus salah satu pemain kunci timnas Italia di final Euro 2020, Giorgio Chiellini, tampil sangat impresif di Wembley saat Azzurri menghadapi The Three Lions.
Chiellini tampil dengan performa yang luar biasa sepanjang pertandingan, ia juga membuktikan bahwa usianya yang telah menginjak 36 tahun tak mempengaruhi kualitasnya di atas lapangan.
Menghadapi Inggris di Wembley pada 11 Juli lalu, Chiellini mengawal lini belakang Gli Azzurri dengan sangat baik, meski kecolongan satu gol di babak pertama melalui sepakan Luke Shaw, pertahanan Azzurri justru semakin sulit ditembus saat memasuki babak kedua, dan dari pertahanan yang bagus itu pula, Leonardo Bonucci mampu mencetak gol penyeimbang.
Mungkin satu-satunya pelanggaran Chiellini yang mendapat sorotan dalam partai final malam itu adalah bagaimana ia menarik kerah baju Bukayo Saka di menit-menit akhir perpanjangan waktu babak kedua.
Pemain Juventus tersebut jelas tidak diragukan lagi sebagai salah satu bek terbaik di dunia dan dedikasinya untuk sepakbola jelas tak perlu dipertanyakan lagi.
Sebagai pesepakbola senior, Chiellini jelas sangat mencintai sepakbola, dan wawancaranya bersama ITV Sport setelah memenangkan Euro 2020 menggambarkan semua itu. Yang menarik, Chiellini rupanya sangat fasih dalam berbahasa Inggris, bahkan para penggemar dibuat begitu terkesan dengan keterampilan linguistiknya itu.
Berikut videonya:
what??an??interview?? pic.twitter.com/TTLoiMHWlP
— Matthew (@matthewd67) July 13, 2021
Selain terampil bermain sepakbola, Chiellini juga sangat terampil dalam berbahasa Inggris, fantastis.
Seseorang penggemar sempat menanggapi video wawancara Chiellini tersebut dengan mengatakan, "Penampilan yang bagus. Semangat yang nyata, dan bahasa Inggrisnya luar biasa - lebih baik daripada beberapa pesepakbola yang mengklaimnya sebagai bahasa pertama mereka. Laki-laki teratas."
Excellent stuff. Real passion, and his spoken English is outstanding - better than some footballers who claim it as their first language. Top bloke.
— Colin Brown (@ColinMBrown1) July 13, 2021
Yang lain menambahkan, "Profesional yang fantastis. Meski sempat membuat pelanggaran, tapi dia tetap hebat. Kata 'legenda' sering disebut dibelakang namanya, tetapi orang ini adalah legenda bagi saya."
Sementara ada juga yang mencibir Chiellini dengan kalimat, "Aura kasar mengalir darinya! Jenis bek yang sekarat."
Chiellini benar-benar pesepakbola yang unik, meski kini sudah tak muda lagi, mantan pemain AS Roma itu terlihat seolah-olah bisa terus bermain di level tertinggi, setidaknya untuk beberapa tahun ke depan.
Partner seperjuanganya di klub dan negara, Leonardo Bonucci, bahkan yakini Chellini akan tetap bisa bermain untuk Italia di Piala Dunia 2022 di Qatar.
“Saya akan meyakinkan dia, kami akan berlibur bersama, jadi saya akan meyakinkan dia jangan khawatir,” tandas Bonucci setelah final Euro 2020 ketika ditanya tentang potensi Chiellini bermain di turnamen Piala Dunia 2022.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini