Harry Kane, Nuno Espirito Santo
Libero.id - Nuno Espirito Santos memastikan akan berusaha mempertahankan Harry Kane sekuat tenaga agar tidak pergi ke klub rival Liga Premier, Manchester City. Mantan pelatih Wolverhampton Wanderers itu menegaskan peran sang kapten sangat penting untuk musim 2021/2022.
Kane dikabarkan telah memiliki kesepakatan yang memungkinkan pergi dari Tottenham Hotspur pada musim panas ini. Striker Inggris itu saat ini sedang berlibur setelah memimpin The Three Lions hingga final Euro 2020, yaitu ketika dikalahkan Italia lewat adu penalti.
"Sekarang adalah saat baginya untuk memulihkan energi dan istirahat. Kemudian kita bisa berbicara. Harry adalah pemain kami. Titik! Tidak perlu membicarakan hal lain, saya menantikan dia bergabung dengan tim," ujar Nuno dalam sesi konferensi pers perdananya di London Utara, dilansir BBC Sport.
"Kane adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Hanya itu yang perlu saya katakan," tambah mantan penjaga gawang FC Porto saat Jose Mourinho menjadi pelatih di Estadio do Dragao tersebut.
Nuno juga mengkonfirmasi bahwa Gareth Bale tidak bersama mereka lagi, setelah menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman dari Real Madrid. "Dia tidak akan menjadi bagian dari skuad kami musim depan," kata Nuno tentang pemain Wales berusia 32 tahun itu.
Bulan lalu, juara Liga Premier, Man City, mengambil langkah pertama untuk mencoba mengontrak Kane dari Spurs. BBC Sport mengkalim telah ada pembicaraan yang mengarah bahwa Man City membuat penawaran resmi. Tapi, salah satu sumber mengatakan bahwa Spurs telah menolah tawaran 100 juta pounds (Rp2 triliun) yang telah diajukan.
Laporan pada Mei 2021 juga menunjukkan bahwa Kane telah menegaskan kembali keinginannya untuk meninggalkan klub. "Yang saya inginkan adalah agar Kane pulih dengan baik, beristirahat dengan baik, dan ketika dia tiba, dia akan merasa bahwa kita semua perlu berkomitmen untuk menjadi lebih baik," ungkap Nuno.
"Kami adalah orang-orang yang sangat ambisius. Kami ingin melakukannya dengan baik. Kami mengandalkannya untuk itu," tambah pelatih yang dinilai sukses membawa Wolves bersaing di papan atas itu.
Tottenham menjalani proses yang melelahkan untuk menunjuk pelatih baru pengganti Mourinho, yang dipecat pada April 2021. Mauricio Pochettino, Antonio Conte, Paulo Fonseca, hingga Gennaro Gattuso sebelumnya telah dikaitkan dengan Tottenham. Tapi, manajemen lebih memilih Nuno.
Pelatih asal Portugal itu menikmati masa yang sukses di Wolverhampton dengan memenangkan gelar Championship Division 2017/2018. Itu di musim pertamanya melatih. Nuno juga dua kali memimpin Wolves ke urutan tujuh Liga Premier dan menyelesaikan musim lalu di posisi 13.
"Saya di sini. Di situlah saya ingin berada. Saya sangat bahagia. Kami ingin membuat para penggemar kami bangga. Kami ingin mereka menikmati tim kami dan para pemain kami. Kami menginginkan atmosfer yang baik dan saya pikir mereka akan menikmatinya. Sepakbola harus mencerminkan apa yang ingin kami lakukan. Saya yakin para penggemar akan menikmatinya," ungkap Nuno.
"Setiap kelompok pemain memiliki karakteristiknya sendiri. Saya sangat bangga dengan pekerjaan yang saya lakukan untuk Wolves. Tapi, anda harus bergerak untuk lebih maju lagi," pungkas Nuno.
New Tottenham manager Nuno Espirito Santo has spoken about Harry Kane's future.
"Harry is our player. Period." ?
More ⤵️ #spurs #bbcfootball
— BBC Sport (@BBCSport) July 16, 2021
(diaz alvioriki/anda)
16-12-2023 | ||
Nottingham Forest | 0 - 2 | Tottenham Hotspur |
10-12-2023 | ||
Tottenham Hotspur | 4 - 1 | Newcastle United |
08-12-2023 | ||
Tottenham Hotspur | 1 - 2 | West Ham United |
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini