Kepa Arrizabalaga, Alisson Becker
Libero.id - Penjaga gawang menjadi garis terakhir pertahanan tim sepakbola. Jadi, sangat penting bahwa tim pemenang gelar baik itu di liga domestik atau turnamen internasional harus memiliki kiper yang berkualitas.
Selama bertahun-tahun, terutama dalam dua dekade terakhir, posisi penjaga gawang telah banyak berkembang. Kini, mereka tidak hanya bertugas untuk melakukan penyelamatan dan menjaga benteng pertahanan tetap utuh. Kiper juga menjadi bagian penting dari serangan tim yang dibangun dari belakang.
Bagi pemain sekelas Victor Valdes, Manuel Neuer, Alisson Becker, dan beberapa nama besar lainnya, telah memainkan peran kunci bagi tim masing-masing dalam memenangkan liga dan gelar kontinental.
Jadi, siapa 5 penjaga gawang termahal dalam sejarah sepakbola? Berikut ini peringkatnya:
5. Jasper Cillessen (Rp546,5 miliar)
Valencia mendapatkan jasa Jasper Cillessen dari Barcelona pada musim panas 2019. Tapi, pemain Belanda itu hanya bermain 40 pertandingan di semua kompetisi. Dia kehilangan sebagian besar musimnya karena cedera.
Namun, Cillessen cukup bersinar saat bermain untuk Belanda. Dia tercatat menjadi penjaga gawang kelima yang membuat 50 penampilan untuk De Oranje.
Sebelumnya, Cillessen tiba di Barcelona setelah menyelesaikan kepindahan dari Ajax. Barcelona tertarik mendatangkannya karena kepiawaiannya dalam open play. Tapi, selama tiga tahun di Camp Nou, pemain Belanda itu kebanyakan bermain di pertandingan Copa del Rey dan hanya dibutuhkan untuk menghadapi adu penalti.
?Post-match #VCFVillarreal ??
?️ @JasperCillessen: "We have a lot of quality, and now we have a lot of character as well and this is going to be a good year for us"
?️ @yunusmusah8: "We have competed; there are a lot of things to improve"
— Valencia CF ??? (@valenciacf_en) July 17, 2021
4. Ederson Moraes (Rp683 miliar)
Manchester City mengeluarkan 40 juta euro (Rp683 miliar) untuk mendatangkan Ederson pada musim panas 2017. Empat tahun kemudian, bisa dikatakan bahwa pemain Brasil itu telah menjadi salah satu investasi terbaik The Citizens dalam beberapa tahun terakhir.
Pemain berusia 27 tahun ini telah menjadi bagian penting dari Man City dengan memenangkan tiga gelar liga selama empat tahun. Ederson telah mencatatkan 95 clean sheets dalam 192 pertandingan di semua kompetisi. Rata-rata per musimnya, dia mencatatkan setidaknya 17 clean sheets selama bermain di Liga Premier.
Statistik itu jelas menjadi alasan mengapa pemain Brasil itu menjadi pilihan pertama Guardiola sejak tiba di Etihad. Ederson adalah penjaga gawang yang memainkan permainan bola klasik, yang membuatnya sangat cocok dalam taktik Spanyol khas Guardiola.
Ederson juga memiliki rekor impresif untuk timnas dengan mencatatkan 10 clean sheets dalam 16 pertandingan. Tapi, kegagalan untuk melakukannya di final melawan Argentina membuat Brasil kehilangan gelar Copa America 2021.
3. Gianluigi Buffon (Rp903,4 miliar)
Gianluigi Buffon merupakan salah satu kiper terbaik yang pernah menghiasi sepakbola. Selama karier legendarisnya untuk klub dan negara, Buffon telah mencatatkan banyak clean sheets dan memenangkan sejumlah penghargaan.
Transfer ke Juventus pada musim panas 2001 membuatnya menjadi penjaga gawang termahal dalam sejarah sepakbola. Itu merupakan rekor yang bertahan selama hampir dua dekade.
Pemenang Piala Dunia 2006 ini telah mencatatkan lebih dari 400 clean sheets dalam karier klubnya, dengan rekor 299 diantaranya terjadi di Serie A. Buffon juga menjadi pemain yang menonjol untuk Italia, setelah mencatatkan 77 clean sheets dalam lebih dari 170 penampilan pada 1997-2018.
Dan, musim panas ini, Buffon telah kembali ke klub masa kecilnya Parma yang bermain di Serie B.
Parma put on a show to welcome Buffon back to the club where it all started ✨
? @1913parmacalcio pic.twitter.com/Udk1hOxMJY
— Italian Football TV (@IFTVofficial) June 22, 2021
2. Alisson Becker (Rp1,1 triliun)
Alisson Becker adalah salah satu penjaga gawang terbaik saat ini. Mantan kiper AS Roma ini telah menjadi pemain kunci Liverpool saat memenangkan gelar Liga Champions dan Liga Premier dalam dua musim berturut-turut. Alisson dikenal kuat di udara, memiliki kecakapan dalam menghentikan tembakan dan sering membantu permainan saat tim memulai serangan dari belakang.
Musim lalu, sang kiper membuat beberapa kesalahan fatal saat Liverpool gagal mempertahankan gelar Liga Premier. Tapi, Alisson menjadi pemberitaan dengan menjadi kiper pertama dalam sejarah klub yang mencetak gol dari permainan terbuka.
Kemenangan yang terlambat itu terbukti sangat penting ketika The Reds secara tak terduga lolos ke Liga Champions setelah mengalami kemerosotan performa di pertengahan musim. Pemain berusia 28 tahun itu mencatatkan 32 gol yang mengesankan dalam hampir 50 penampilan untuk Brasil dengan 20 diantaranya terjadi di pertandingan kompetitif.
1. Kepa Arrizabalaga (Rp1,4 triliun)
Chelsea memecahkan rekor transfer untuk seorang penjaga gawang ketika mendatangkan Kepa Arrizabalaga dari Athletic Bilbao seharga 80 juta euro (Rp1,4 triliun) pada musim panas 2018.
Namun, setelah tiga tahun, bisa dikatakan bahwa Arrizabalaga telah gagal melakukan pembuktian atas label harganya yang sangat besar. Banyaknya kesalahan besar, terutama di musim 2019/2020 hampir menggagalkan upaya Chelsea untuk finish empat besar.
Arrizabalaga tetap menjadi penjaga gawang Chelsea untuk saat ini. Tapi, kedatangan Edouard Mendy, yang penampilannya luar biasa, membuat pemain Spanyol ini hanya tampil pada 14 pertandingan di seluruh kompetisi musim lalu. Bahkan, di final Liga Champions, Arrizabalaga hanya duduk manis di bench.
(diaz alvioriki/anda)
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini