Langka! 11 Pemain yang Ternyata Bersaudara dan Jarang Disadari Fans

"Ternyata, beberapa pesepakbola berikut ini memiliki hubungan darah. Siapa saja mereka?"

Feature | 25 July 2021, 08:48
Langka! 11 Pemain yang Ternyata Bersaudara dan Jarang Disadari Fans

Libero.id - Kekerabatan dan sepakbola adalah hal umum yang terjadi di banyak tempat. Ada banyak kasus keluarga pesepakbola. Ada yang sukses mencapai level internasional. Beberapa lainnya hanya berkutat di sepakbola amatir.

Dalam barisan ini ada George danTimothy Weah. Lalu, saudara kembar Michael dan Brian Laudrup serta Frank dan Ronald de Boer. Ada lagi Boateng bersaudara, keluarga Maldini, hingga Zidane dan anak-anaknya. Di Indonesia juga ada keluarga Yusuf Ekodono di Surabaya atau Solossa di Papua.

Tapi, keluarga sepakbola bukan hanya mereka. Di beberapa tempat, suporter sepakbola bahkan tidak sadar bahwa beberapa aktor lapangan hijau yang mereka saksikan setiap minggu ternyata memiliki hubungan darah. Ada yang saudara dekat seperti ayah-anak atau kakak-adik. Tapi, sejumlah nama lain adalah kerabat jauh seperti keponakan, sepupu, atau paman.

Berikut ini 11 kerabat dalam sepakbola yang luput dari perhatian publik:


1. Leroy Fer dan Patrick van Aanholt

Leroy Fer pindah ke Inggris pada 2013 untuk bergabung dengan Norwich City. Ternyata, dia bukanlah satu-satunya yang bermain di Liga Premier dari keluarganya. Sepupunya, Patrick van Aanholt, juga melakukan debutnya di Chelsea. Bahkan, dia memulai lebih dulu dari Fer, yaitu tiga tahun sebelumnya.


2. Luka Modric dan Mark Viduka

Dua pemain paling berprestasi untuk negaranya masing-masing, Kroasia dan Australia. Tapi, faktanya tidak banyak yang tahu bahwa Modric dan Viduka adalah saudara sepupu.

Ayah Viduka lahir di Kroasia sebelum pindah ke Australia. Di sanalah mantan striker Glasgow Celtic dan Leeds United itu lahir. Uniknya, Viduka bergabung dengan Celtic dari Dinamo Zagreb. Di klub itulah Modric memulai karier sebelum terkenal ke sluruh dunia.


3. Georginio dan Giliano Wijnaldum, Rajiv van La Parra, Giovanni dan Royston Drenthe

Banyak yang telah menyaksikan Georginio  Wijnaldum dan Rajiv van La Parra dalam aksi sepaktakulernya di Liga Premier. Tapi, banyak yang tidak menyadari bahwa mantan gelandang Liverpool dan mantan pemain sayap Huddersfield itu adalah saudara tiri. Mereka memiliki ibu yang sama, tapi berbeda ayah.

Ini sedikit rumit karena ternyata, La Parra juga memiliki hubungan dengan Giovanni dan Rosyton Drente. Mereka adalah saudara sepupu.


4. Kaka dan Digao, Eduardo Delani

Ricardo Izecson dos Santos Leite alias Kaka pernah menjadi pesepakbola terbaik di dunia. Bahkan, nilai transfernya pernah memecahkan rekor dunia ketika pindah dari AC Milan ke Real Madrid.

Ternyata, Kaka memiliki adik laki-laki yang juga bermain sepakbola. Dia adalah Digao atau Rodrigo Manuel Izecson dos Santos Leite. Dia juga pernah berlaga bersama di Milan, tapi bermain hanya sekali di liga dan terakhir mengalami tugas yang sulit di New York Red Bulls.

Kaka dan Digao memiliki sepupu pemain sepakbola. Dia adalah Eduardo Delani. Tapi, tidak sepeti Kaka, Digao dan Delani kurang terkenal. Bahkan, Delani hanya berkarier di beberapa klub Skandinavia dan sempat merumput di China.


5. Didier Drogba dan Olivier Tebily

Ketika bergabung dengan Chelsea dari Marseille pada 2004, Didier Drogba tidak perlu kesepian di Inggris. Pasalnya, sespupunya, Olivier Tebily, telah lebih dulu bermain di Birmingham City. Bahkan, Tebily yang menemani Drogba saat pertama kali berkeliling London untuk melepaskan penatnya jadwal latihan The Blues.


6. Gianfranco dan Andrea Zola

Gianfranco Zola mencapai cukup banyak prestasi dalam karier sepakbolanya. Dia sukses memenangkan Serie A bersama Napoli dan tercatat dalam sejarah sebagai salah satu pemain Chelsea yang paling dicintai sepanjang masa.

Namun, putranya, Andrea Zola, memiliki karier sepakbola yang dinilai sedikit kurang berhasil. Zola Junior  memulai debut Liga premier bersama West Ham United ketika ayahnya menjadi pelatih pada musim 2009/2010. Tapi, bek kiri itu tidak pernah tampil di tim utama. Dia terakhir terlihat bermain sepakbola di klub amatir Inggris, Grays Athletic.


7. Romario dan Romarinho

Pasangan antara ayah dan anak lainnya dengan karier yang kontras datang dari Romario dan Bebeto. Anak Romario adalah Romarinho dan anak Bebeto bernama Matheus. Keduanya gagal menjadi pemain sepakbola kelas dunia yang dikenal publik.

Romarinho lahir di Barcelona bertepatan dengan musim terbaik Romario dengan 30 gol bersama klub Katalunya. Setelah itu kariernya terus meredup bahkan pernah bertugas jauh di kasta kedua Jepang.


8. Manuel, Gelson, dan Edimilson Fernandes, Cabral

Ini pasti satu-satunya contoh dari empat anggota keluarga yang bermain di Liga Premier dalam waktu yang sama. Manuel adalah yang pertama melakukan debut sepakbola di Liga Premier bersama Portsmouth dan Everton. Lalu, sepupunya, Gelson, pindah ke Manchester City pada 2007.

Beberapa tahun setelahnya, sepupu lainnya, Cabral, bergabung dengan Sunderland, yang pada saat itu masih diasuh Paolo di Canio. Sementara itu, Edimilson, sepupu termuda  dipinjamkan ke Fiorentina dari West Ham. Mereka adalah keluarga dari Portugal keturunan Cape Verde.


9. Carl dan Leon Cort, Ruben Loftus-Cheek

The Boateng's bukan satu-satunya saudara kandung yang mewakili dua negara berbeda di tingkat internasional. Ada juga Thiago dan Rafinha, Jonathan dan Julian de Guzman, dan satu pasangan yang luput dari permberitaan publik adalah Cort bersaudara dan saudara tiri mereka Loftus-Cheek.

Carl dan Leon Cort adalah saudara sedarah kelahiran Inggris. Keduanya mewakili Guyana, di pihak ayahnya. Carl bermain di Liga Premier dengan Wimbledon dan Newcastle, sementara Leon memiliki dua musim papan atas dengan Stoke City dan Burnley.


10. McDonald Mariga dan Victor Wanyama

Victor Wanyama pernah berkarier di Tottenham Hotspur. Kakak laki-lakinya, McDonald Mariga, terkenal saat bermain di Inter Milan. Mereka berasal dari Kenya dan cukup sukses berkarier di Eropa.


11. Borislav dan Nikolay Mihaylov

Ingat Borislav Mihaylov, kiper Bulgaria selama Piala Dunia 1994 yang botak dan kemudian menjadi gondrong ketika dia tampil di Reading setahun kemudian? Tentu saja bagi mereka penggemar setia Liga Premier mengetahui pria eksentrik yang satu itu.

Borislav memiliki putra bernama Nikolay. Dia juga mengikuti jejak ayahnya sebagai kiper. Nikolay sebenarnya telah menghabiskan beberapa tahun di tim cadangan Liverpool. Tapi, kariernya tidak berlanjut. Sekarang kiper berusia 33 tahun itu membela Levski Sofia dan tetap menjadi pemain timnas di negara asalnya.

(muhammad alkautsar/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network