Wisma atlet Olimpiade 2020.
Libero.id - Seorang pria di Jepang telah mencuri perhatian karena aksi yang di lakukan di wisma atlet Olimpiade 2020 Tokyo. Selama berjam-jam dalam sehari, dia berdiri di depan wisma atlet sambil mengangkat papan yang bertuliskan motivasi untuk para atlet.
"Selamat pagi para atlet! Bahkan, jika anda tidak mendapatkan medali, anda tetap yang terbaik! Jadi, percayalah pada dirimu sendiri!" tulis poster yang dibawanya.
Melihat apa yang dia lakukan, banyak orang yang ingin pria itu diberi medali emas atas kegigihan dan pesan penyemangatnya. Salah satu akun publikasi Instagram, @pubity mengunggah video ini dan telah disukai oleh lebih dari 260.000 orang. Mereka memposting dengan captions: "Beri dia medali mini!"
Para pengikut akun itu setuju bahwa pria tua tersebut luar biasa menginspirasi. Bahkan, salah satu akun ikut merespons dengan memberikan komentar jika pria itu adalah pemenang yang sebenarnya. Yang lain berkomentar dengan mengatakan: "Ini adalah Jepang! Negara yang begitu indah dengan orang-orang yang baik".
Yang lain mengatakan bahwa setiap orang membutuhkan seseorang seperti pria ini dalam hidup mereka, selalu positif dan selalu berusaha mendorong orang lain untuk berusaha melakukan yang terbaik.
Pesan motivasi pria itu tidak diragukan lagi menambah kesan positif Jepang di Olimpiade Tokyo. Negara tuan rumah ini telah memenangkan banyak medali. Secara umum penyelenggaran Olimpiade juga sukses, meski banyak pertentangan yang muncul terkait pandemi Covid-19.
(diaz alvioriki/anda)
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini