Lionel Messi
Libero.id - Lionel Messi terlihat sangat menikmati pelayanan terbaik setelah menyelesaikan kepindahannya ke Paris Saint-Germain.
Pemain berusia 34 tahun itu saat ini menginap di hotel bintang lima di Kota Paris. Tempat itu dilengkapi dengan fasilitas kelas dunia, seperti kolam renang, bioskop pribadi, dan ada enam restoran ternama di sekitar lokasi tersebut.
Menurut Mundo Deportivo, Messi beserta istrinya, Antonella Roccuzzo, dan ketiga anaknya menginap di hotel Le Royal Monceau di Paris.
Akun Instagram resmi hotel yang memiliki lebih dari 118.000 pengikut telah membagikan video Messi ketika tiba di hotel. Sebuah gambar yang memperlihatkan rekrutan terbaru PSG juga diunggah oleh akun hotel itu.
Gambar itu diberi judul "Suatu kehormatan untuk menyambut pemain berbakat seperti itu ke PSG!"
Hotel tersebut diduga menjadi tempat tinggal Neymar sebelum megabintang asal Brasil itu menemukan tempat tinggal permanennya di Ibu Kota Prancis pada 2017.
Kamar di hotel mewah itu dihargai sekitar 700 pounds (Rp 14 juta) per malam. Dengan akomodasi yang diterima Messi, setidaknya dia harus membayar 17.000 pounds (Rp 338 juta) per malam.
"Ini baru bagi kami, tapi saya siap. Dalam aspek olahraga dan untuk keluarga saya, ini adalah kota yang luar biasa. Itu indah dan saya yakin kita akan menikmati tempat ini. Kami tenang dan bahagia," kata Messi.
Le Royal Monceau terletak di Avenue Hoche yang merupakan jantung Kota Paris. Hotel itu hanya berjarak beberapa blok dari monumen Arc de Triomphe yang terkenal.
Hotel ini juga dekat dengan distrik seni Prancis yang sering menggelar pameran dan acara budaya berkelas internasional.
Tak hanya itu, Le Royal Monceau juga dekat dengan restoran yang terkenal dengan santapannya yang lezat, Matsuhisa. Restoran tersebut menyajikan steak daging sapi wagyu yang lezat, dengan harga sekitar 67 pounds atau sekitar Rp 1,3 juta per porsi.
Le Royal Monceau dibuka pada 1928. Hotel mewah itu memiliki pemandangan Ibu Kota Prancis yang menakjubkan dan kamar-kamarnya telah direnovasi oleh desainer terkenal, Philippe Starck, 11 tahun yang lalu.
Banyak wajah terkenal diyakini telah tinggal di hotel itu dalam beberapa tahun ini, termasuk Winston Churchill, Walt Disney, dan Robert De Niro.
Messi mendapatkan akomodasi sementaranya di Le Royal Monceau setelah menandatangani kontrak dua tahun di PSG.
Transfer pemain depan Argentina itu membuat PSG memiliki tagihan upah tertinggi dalam dunia olahraga secara global dengan menghabiskan 252 juta pounds (Rp 5 triliun) setiap tahun.
(diaz alvioriki/yul)
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini