Assist Brilian Haaland yang Terekam Kamera Drone Saat Melawan Frankfurt

"Dortmund tampil perkasa dan Haaland adalah bintang utamanya"

Berita | 15 August 2021, 22:09
Assist Brilian Haaland yang Terekam Kamera Drone Saat Melawan Frankfurt

Libero.id - Borussia Dortmund mencetak tiga gol dalam 34 menit di laga pembukaan Bundesliga musim 2021/2022 dengan bintang muda mereka,  Erling Haaland terlibat langsung dalam setiap gol.

Setelah mencetak 48 gol dalam 51 penampilan di semua kompetisi untuk klub dan negaranya musim lalu, striker Norwegia itu memulai musim 2021/22 dengan gemilang saat Die Borussen menjamu Eintracht Frankfurt di Westfalenstadion.

Mantan pemain FC Salzburg itu mengambil bola di setengahnya sendiri, berlari menuju pertahanan Frankfurt yang mundur dengan cepat sebelum mengoper ke Marco Reus, yang menyelipkan bola melewati Kevin Trapp.

Bagaimana ? menggunakan kamera drone, assist yang diberikan oleh Haaland kepada Reus tampak sangat brilian bukan?

Dortmund segera membuat skor menjadi 2-0 berkat Thorgan Hazard sebelum Erling Haaland ikut mencetak gol untuk membawa Dortmund unggul 3-1 setelah sebelumnya Felix Passlack mencetak gol bunuh diri. Dua gol anak asuh Marco Rose lainnya kembali diciptakan oleh Haaland dan Giovanni Reyna.

Pemain berusia 21 tahun itu sendiri telah banyak dikaitkan dengan kepindahan musim panas ini, mencetak hat-trick yang luar biasa di ajang DFB-Pokal  pekan lalu melawan tim divisi ketiga Jerman,  SV Wehen Wiesbaden.

Mungkin poin pembicaraan terbesar dari pertandingan itu datang setelah Dortmund sukses mencetak gol dari titik putih melalui eksekusi Haaland. Yang menarik, sebelum sukses mengeksekusi tendangan penalti, anak dari Alf-Inge Haaland itu 'merayakan' keputusan wasit yang menunjukan titik putih dengan gerakan push-up.

Benar-benar pemain yang unik.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network