Peringkat 20 Klub Soal Kepercayaan Fans Kepada Pemilik, Arsenal Nyaris Buncit

"Jadi siapa pemilik klub Liga Premier yang sangat dipercaya oleh pendukungnya ?"

Feature | 17 August 2021, 21:18
Peringkat 20 Klub Soal Kepercayaan Fans Kepada Pemilik, Arsenal Nyaris Buncit

Libero.id - Dengan Liga Premier yang baru saja dimulai beberapa hari yang lalu, rasanya para fans dari klub Liga Premier telah menaruh rasa kepercayaan mereka kepada pemilik klub guna memastikan apakah tim kebanggaannya mampu bersaing di papan atas Inggris.

 Adapun perusahaan Sky Bet dan YouGov telah melakukan perhitungan soal rasa kepercayaan fans kepada pemilik, dan beberapa diantarnya ada yang cukup mengejutkan, di mana pemilik The Gunners ada di peringkat yang sangat mengecewakan, itu artinya rasa kepercayaan penggemar sangat rendah.

Tanpa basa-basi lagi, berikut peringkat tingkat kepercayaan fans kepada para pemilik klub Liga Premier musim 2021/2022,

1. Leicester City (96,4%)

2. Brighton (94,4%)

3. Brentford (91,7%)

4. Aston Villa (89,3%)

5. Manchester City (82,1%)

Sang juara bertahan Piala FA, Leicester adalah tim Liga Premier yang pemiliknya saat dipercaya oleh para fans The Foxes saat ini. Pendukung Brighton, Brentford dan Aston Villa juga berbagi antusiasme tentang rasa optimisme dalam beberapa tahun mendatang di bawah pemiliknya masing-masing.

Dan sulit untuk melihat bagaimana penggemar juara bertahan Liga Premier, Manchester City memiliki banyak hal untuk dikeluhkan - dan pendukung The Citizens yang disurvei masih cenderung setuju setelah kekalahan dari Tottenham pekan lalu.

6. Leeds United (80,3%)

7. Watford (77,2%)

8. Chelsea (75,7%)

9. Everton (75,4%)

10. Norwich (70,6%)

Penggemar seperti Leeds, Watford dan Norwich - masing-masing telah dipromosikan kembali ke papan atas selama beberapa musim terakhir - menunjukkan bahwa para penggemar sangat mendukung pemilik klub saat ini.

Miliarder Rusia, Roman Abramovich selalu membiayai Chelsea dalam perjalanan mereka menjadi juara Eropa dua kali dan tampaknya mayoritas pendukung The Blues adalah pengagum berat Abramovich.

11. Burnley (62,8%)

12. Crystal Palace (55,6%)

13. Wolves (54,5%)

14. Liverpool (54,2%)

15. West Ham (27,8%)

Pada peringkat ini, nilai kepercayaan fans sudah mulai rendah. Berdasarkan hasil surveo, fans Crystal Palace, Liverpool dan Wolves memiliki kepercayaan yang cukup tinggi dan sebenarnya hal itu tidak lepas dari musim yang mengecewakan pada 2020/2021. Namun, pendukung West Ham meninggalkan sedikit keraguan bahwa mereka ingin melihat duo David Sullivan dan David Gold meninggalkan Stadion London.

16. Tottenham (25,8%)

17. Southampton (15,4%)

18. Manchester United (9,8%)

19. Arsenal (8,9%)

20. Newcastle (3,1%)

Mayoritas tanggapan dari kelompok pendukung terakhir ini jauh dari kata positif dan - dalam kasus tertentu - tidak terlalu mengejutkan.

Pemegang saham mayoritas Southampton, Gao Jisheng, jelas bukan favorit di antara fans Saints, yang akan lebih kecewa sekarang karena striker bintang mereka, Danny Ings telah dijual ke Aston Villa.

Begitu kesalnya sebagian pendukung Manchester United akhir musim lalu atas kepemilikan keluarga Glazer sehingga mereka menyebabkan penundaan pertandingan kandang melawan Liverpool berkat protes mereka. Fakta bahwa kurang dari 10% penggemar United mendukung pemilik saat ini bukanlah hal yang mengejutkan.

Di bawah asuhan Stan dan Josh Kroenke, Arsenal sangat inkonsisten saat ini, terutama setelah mereka gagal lolos ke kompetisi Eropa untuk pertama kalinya dalam lebih dari 25 tahun musim lalu. Oleh karena itu, hanya 8,9% responden yang menunjukkan bahwa mereka memiliki keyakinan pada keluarga Kroenke.

Dan yang terakhir tidak lah mengejutkan, di mana penggemar Newcastle memang telah berselisih dengan pemilik Mike Ashley sejak ia mengambil alih pada tahun 2007.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network