Analisis Mengapa Man United Dituding Tidak Punya Plan B, Nestapa Lawan Soton

"Sementara ini Manchester United masih berada di peringkat 5. Padahal laga pertama menang 5-1."

Analisis | 23 August 2021, 21:04
Analisis Mengapa Man United Dituding Tidak Punya Plan B, Nestapa Lawan Soton

Libero.id - Setelah menang telak 5-1 di laga pembuka melawan Leeds United, secara mengejutkan Manchester United ditahan imbang 1-1 oleh Southampton.

Bahkan The Reds Devils mesti tertinggal lebih dulu karena kecerobohan Fred, sampai kemudian pada menit ke-55 Mason Greenwood menyelamatkan muka United.

Mengingat rekor pertemuan dan reputasi klub, tampaknya United akan mudah untuk meraih tiga poin tambahan dalam 35 menit tersisa. Musim lalu misalnya, United tertinggal 0-2 dari lawan yang sama, tetapi di sisa waktu lewat dua gol Edinson Cavani dan Bruno Fernandes, United berhasil membalikkan keadaan menjadi 3-2.

Tapi yang terjadi justru di sisa pertandingan United bermain seperti menemui jalan buntu, yang sayangnya hal itu mungkin tak disadari Ole Gunnar Solskjaer, terbaca dari cara Ole menerapkan strategi dan itu dianggap oleh para pengamat bahwa Ole kelihatan tak punya strategi alternatif atau plan B dalam laga.

Mari kita ulas pelan-pelan. Pertama, Ole memasang Anthony Martial sebagai ujung tombak dalam formasi 4-2-3-1, tapi sayangnya Martial masih belum meyakinkan sebagai juru gedor. Ole mungkin tak punya banyak pilihan, mengingat striker dengan insting tajam dan berpengalaman seperti Cavani tengah menjalani masa pemulihan.

Adanya Paul Pogba dan Bruno Fernandes di lini tengah hanya akan berakhir tak membuat Martial serta merta gampang melakukan pergerakan dan mencetak gol.

Kedua, lini tengah yang timpang. Manchester United memang punya Pogba dan Fernandes, tapi kecemerlangan keduanya tak bisa atau sulit diimbangi oleh Fred dan Matic.

Ketiga, Ole terlambat dan kelihatan ragu melakukan pergantian pemain, Jadon Sancho misalnya baru dimasukan pada menit ke-59 menggantikan Martial yang sepanjang laga minim sumbangsih.

United berjuang untuk mencetak gol. Beberapa peluang tercipta namun belum juga bisa mengubah, hingga wasit memberi waktu tambahan kelewat banyak 10 menit, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tidak juga beranjak.

Dan kalau kita jeli, permainan United semalam mengingatkan kita pada United tempo hari yang juga sering kehilangan poin karena tidak konsisten. Tapi waktu untuk Ole masih banyak dan panjang.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network