Suporter Juventus
Libero.id - Bagi banyak pendukung Juventus kepergian Cristiano Ronaldo dianggap biasa-biasa saja. Tapi, bagi beberapa lainnya, keputusan CR7 meninggalkan Allianz Stadium untuk kembali ke Manchester United membuat marah. Terbukti, ada sejumlah tifosi La Vecchia Signora yang memutuskan menghapus jersey megabintang Portugal itu.
Keputusan Ronaldo meninggalkan Juventus memunculkan banyak respons. Ada yang positif, tapi tidak sedikit yang negatif. Ada yang menyambur gembira, tapi beberapa lainnya bersedih.
Para punggawa Juventus seperti Paulo Dybala dan Alvaro Morata misalnya, mengaku bisa memahami keputusan Ronaldo. Sebagai sesama pemain sepakbola profesional, mereka hanya bisa mengucapkan selamat tinggal kepada mantan pemain Real Madrid tersebut.
"Senang bisa berlatih, tumbuh, dan bermain di sampingmu. Hari ini tahap baru dalam kariermu akan dimulai dan kami berharap yang terbaik untukmu! Sampai jumpa lagi, Cristiano," tulis Dybala di Twitter.
Seperti La Joya, Morata juga menuliskan pesan menyentuh untuk Ronaldo di akun media sosial pribadinya. Pemain Spanyol tersebut memastikan bangga pernah berbagi ruang ganti bersama CR7 di dua klub, yaitu Madrid dan Juventus.
"Senang rasanya bisa kembali berbagi ruang ganti dan momen indah bersamamu, kawan. Terima kasih kepadamu dan keluargamu atas caramu selalu memperlakukan teman. Kami berharap kamu beruntung dalam petualangan baru ini," tulis mantan pemain Chelsea itu.
I tifosi della #Juve allo stadio con le maglie modificate di #Ronaldo ? https://t.co/nqBsuEJTUI
— Corriere dello Sport (@CorSport) August 29, 2021
Sebaliknya, Massimiliano Allegri, terkesan biasa-biasa saja. Bahkan, dia menyatakan tidak kecewa atas keputusan Ronaldo meninggalkan La Vecchia Signora. Mantan pelatih Cagliari dan AC Milan tersebut juga membenarkan bahwa Ronaldo sudah menyatakan keinginan hengkang dari klub sejak beberapa waktu lalu.
"Saya berbicara dengan Cristiano, dia bilang tidak punya ketertarikan bertahan di Juventus. Itulah mengapa dia tidak berlatih dan tidak akan kami pakai. Saya tidak kecewa. Saya tidak terkejut. Ini adalah hidup. Ada bursa transfer dan itu masuk akal," kata Allegri, dikutip Sky Sports Italia.
Thank you #Cristiano, but #Juventus is the only thing that matters ⚪⚫ #ronaldo #cr7 #juve #manchesterunited #manutd #finoallafine pic.twitter.com/xsdT7BMtiH
— Hermes Bianconero (@Hermesjuventino) August 27, 2021
Bagaimana dengan suporter? Sama seperti pemain Juventus, tifosi juga terbelah. Ada yang bisa memahami keputusan Ronaldo. Tapi, beberapa lainnya marah dan berusaha melupakan keberadaan CR7 di Turin.
Beberapa pendukung yang bisa menerima mengungkapkannya dengan memposting kata-kata atau video ucapan terima kasih di media sosial. Sementara yang marah melakukannya dengan berbagai cara. Salah satunya ditunjukkan beberapa orang ini di Allianz Stadium, akhir pekan lalu, saat Juventus dikalahkan Empoli.
Orang-orang ini tertangkap kamera menghapus nomor punggung maupun nama Ronaldo di jersey. Menggunakan selotip dan spidol, mereka memodifikasinya. Ada yang ditambahkan angka 3 di depan angka 7. Ada juga yang mengubah nama "RONALDO" dengan berbagai nama aneh.
Seperti yang ditampilkan Corriere dello Sport, pendukung-pendukung tersebut dengan percaya diri berada di stadion untuk mendukung perjuangan La Vecchia Signora. Dan, respons dari pendukung lainnya beragam. Mayoritas tertawa geli dengan ulah rekannya.
(andri ananto/anda)
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini