Perez & Mbappe
Libero.id - Sebelum jendela transfer musim panas ini ditutup, Real Madrid melayangkan sebuah tawaran yang sangat besar, bernilai 200 juta Euro demi mendaratkan Kylian Mbappe di ibukota Spanyol, tetapi mereka akan dipaksa untuk menunggu satu tahun lagi untuk melakukan penandatanganan karena PSG menolak untuk tawaran fantastis tersebut. Pada akhirnya, hanya Eduardo Camavinga yang ditandatangani. Tapi, dengan sejumlah striker yang tersedia musim panas ini, ada nama lain yang bisa diuntungkan Real Madrid dengan harga kurang dari 200 juta Euro.
Real Madrid raises its bid for Mbappe to about $200 million
Paris Saint-Germain wants 220 million euros for Mbappe#Mbappe@realmadriden@KMbappe@PSG_arab pic.twitter.com/AbHHUlVzdn— أبوعلي... (@Abualiitte) August 26, 2021
Ada banyak pembicaraan soal Erling Haaland, meskipun posisi Borussia Dortmund agaknya sama dengan PSG yang menolak mentah-mentah tawaran Florentino Perez untuk Mbappe. Harry Kane telah berjuang keras untuk bisa meninggalkan kota London musim panas ini, sementara Robert Lewandowski dilaporkan ingin keluar dari Bayern Muenchen. Bahkan Raheem Sterling bisa menjadi opsi yang layak, setelah musim panas yang sukses bersama Inggris di ajang Euro 2020.
Haaland dan Pogba
Chelsea adalah tim utama yang tertarik pada Haaland musim panas ini, tetapi setelah membeli Romelu Lukaku seharga 115 juta Euro, mereka tidak mungkin mendaratkan pemain Norwegia di kota London pada musim panas mendatang.
Hubungan yang sehat antara Real Madrid dan Borussia Dortmund juga mengartikan bahwa tim berjuluk 'Los Galacticos' itu menjadi tujuan yang paling mungkin untuk Haaland.
Real Madrid intends to hit hard the next summer. They dream of recruiting Kylian Mbappe and Erling Haaland. Paul Pogba is also a possibility. #RMFC [RMCSports] pic.twitter.com/Pp0OP566um
— Football Talk (@Football_TaIk) September 2, 2021
Sementara itu, kontrak Paul Pogba di Manchester United juga akan habis pada 2022 mendatang, yang akan membuatnya tersedia sebagai agen bebas dan tidak diragukan lagi Real Madrid akan tertarik untuk mengikat pria Prancis itu.
Dan untuk Mbappe, Real Madrid masih berpegang teguh pada pendirian mereka untuk menjadikan eks pemain AS Monaco itu sebagai bintang baru Santiago Bernabeu. Jelas sekali Madrid ingin melihatnya mengenakan jersey putih mereka, meskipun ada sedikit kekhawatiran bahwa ia mungkin memperbarui kontraknya di Paris, apalagi terdapat pengaruh dari mega bintang Argentina, Lionel Messi.
(muflih miftahul kamal/muf)
18-12-2023 | ||
Real Madrid CF | 4 - 1 | Villarreal CF |
09-12-2023 | ||
Real Betis Balompié | 1 - 1 | Real Madrid CF |
03-12-2023 | ||
Real Madrid CF | 2 - 0 | Granada CF |
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini