Kobe dan Gigi.
Libero.id - Legenda basket NBA dan Los Angeles Lakers Kobe Bryant meninggal dunia akibat kecelakaan helikopter di California, lapor TMZ Sports, Minggu waktu setempat.
Bryant meninggal dunia dalam usia 41 tahun. Kecelakaan tragis itu dikonfirmasi oleh ABC 7 di Los Angeles:
Bryant adalah salah seorang dari empat orang yang naik helikopter pribadinya di atas Calabasas ketika terjadi masalah pada heli itu yang kemudian berputar-putar di udara, lapor TMZ Sports.
BREAKING: Kobe Bryant Has Died In A Helicopter Crash https://t.co/42oINV9ZUU
— TMZ (@TMZ) January 26, 2020
Menurut TMZ, tidak ada yang selamat dalam kecelakaan ini, sedangkan penyebab kecelakaan sedang diselidiki oleh pihak berwajib. Yang menyedihkan, putri Kobe yaitu Gianna Maria Onore atau GiGi ikut meninggal dunia.
Istri Bryant, Vanessa, tidak ikut bersamanya saat kecelakaan itu terjadi.
Bryant memperkuat Los Angeles Lakers selama dua dekade dengan lima kali mengantarkannya juara NBA dan 18 kali memainkan All-Star Games sebelum pensiun setelah musim 2016.
Legenda NBA dan Los Angeles Lakers Kobe Bryant meninggal dunia akibat kecelakaan helikopter di Calabasas, California. Dia meninggal dunia secara tragis setelah 20 musim berada di Los Angeles untuk membela Los Angeles Lakers dan lima kali menjuarai NBA
Dan berikut profil singkat sang legenda olah raga terkenal itu seperti dikutip The Irish Times.
Setelah lulus SMA, Bryant masuk urutan ke-13 dalam draft 1996, dicomot oleh Charlotte Harnets, yang mentransaksikan haknya ke Los Angeles Lakers untuk ditukar dengan centre Vlade Divac.
Dia menghabiskan masa 20 musim kemudian di Los Angeles sebelum pensiun pada musim 2015-2016.
Bryant mengantarkan Lakers juara NBA lima kali dan berulang kali meraih penghargaan individual. Dia dalah Most Valuable Player NBA pada 2007-2008, 15 kali masuk seleksi All-NBA, 18 kali masuk All-Star dan 12 kali masuk tim All-Defensive.
Dia dua kali dinobatkan sebagai MVP pada NBA Finals dan empat kali menjadi MVP All-Star Game.
Bryant memainkan 1.346 pertandingan sepanjang karirnya dan gantung sepatu dengan menyandang status pencipta poin terbanyak ketiga sepanjang sejarah NBA dengan 33.643 poin.
Sabtu malam pekan lalu bintang Lakers lainnya LeBron James menyalip dia di atas dalam daftar pencetak poin terbanyak sepanjang masa ketika dia mencatat 29 poin melawan Philadelphia 76ers. Bryant berada di belakang Kareem Abdul-Jabbar, Karl Malone dan James dalam daftar pencetak skor terbanyak sepanjang masa.
Bryant turut mengantarkan Amerika Serikat dua kali meraih medali emas Olimpiade pada 2008 dan 2012. Tahun ini dia menjadi salah satu kandidat masuk Naismith Baskeball Hall of Fame.
Lakers mengistirahatkan baik kostum maupun nomor yang dikenakan Bryant —delapan dan 24— dalam sebuah seremoni pada Desember 2017, ketika saat itu presiden klub Magic Johnson berkata, "Kita di sini untuk merayakan si yang terhebat yang selalu mengenakan ungu dan emas (warna kostum Lakers)."
Pada 2018 dia meraih Oscar untuk film animasi pendek terbaik berjudul "Dear Basketball" berdasarkan judul puisi yang dia tulis sebelum pensiun dari basket.
Bryant dan istrinya, Vanessa, memiliki empat anak perempuan, masing-masing Gianna, Natalia, Bianca dan Capri yang terakhir ini masih berusia 7 bulan karena baru lahir pada Juni 2019.
Presiden Jokowi Pastikan Sirkuit Mandalika Siap Gelar MotoGP
Apa yang dikatakan oleh Presiden Jokowi?Statistik 10 Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia Jelang Hadapi Laga Final Piala AFF 2020
Produktif di lini depan, namun masih rapuh di lini belakangTimnas Garuda Akan Bersua Tim Negeri Gajah Putih di Partai Puncak Piala AFF 2020
Duel juara grup di partai puncak Piala AFF 2020Pelatih Singapura Terkejut dengan Performa Indonesia di Semifinal Leg Pertama
Permainan Timnas Indonesia selalu tak bisa ditebak lawanPetuah Shin Tae-yong Sebelum Lakoni Partai Semifinal Lawan Singapura
Berhadapan dengan tuan rumah tak menyurutkan semangat juang Pasukan Garuda
Opini