Jasanya Tidak Pernah Dipakai, Nasib Apes Drinkwater Bersama Chelsea

"Kini ia mulai menata kembali kariernya"

Berita | 22 September 2021, 20:41
Jasanya Tidak Pernah Dipakai, Nasib Apes Drinkwater Bersama Chelsea

Libero.id - Danny Drinkwater angkat berbicara soal waktu bermainnya di Chelsea dan pria Inggris itu marasa kariernya sangat "berantakan".

Komentar pemain berusia 31 tahun itu muncul setelah ia dipinjamkan lagi oleh pihak Stamford Bridge, karena ia akan menghabiskan sisa musim 2021/2022 bersama tim Championship, Reading.

Kepindahan ke Royals adalah masa pinjaman keempat Drinkwater sejak bergabung dengan Chelsea pada tahun 2017, dalam kesepakatan 35 juta Poundsterling dari juara Liga Premier, Leicester City.

Namun, beseragam tim London Barat, Drinkwater gagal membuat penampilan terbaiknya, yang menyebabkan ia harus mengalami masa pinjaman di Burnley, Aston Villa dan Kasimpasa.

Menyusul kemenangan mengesankan Reading atas Fulham akhir pekan lalu, Drinkwater berbicara kepada TalkSport - di mana pemain kelahiran kota Manchester itu sangat jujur ​​tentang waktunya di Chelsea.

"Bisakah saya melukis gambar? Tidak. Sudah berantakan (Di Chelsea)," ujar pemain berusia 31 tahun itu.

Namun demikian, gelandang agresif itu menegaskan bahwa ia sekarang menikmati sepakbolanya lagi bersama Reading.

“Saya perlu (memulai karier saya). Saya lebih bersemangat tentang ini daripada yang saya lakukan selama beberapa tahun sekarang, terutama bagaimana karir saya berjalan."

"Pertandingan, mendapatkan kembali kenikmatan sepak bola, lalu pergi dari sana. Beberapa telah tergelincir, saya membuat kesalahan, saya tidak bermain."

Saat ini tidak jelas di mana masa depan gelandang Royals itu berada, karena kontaknya dengan Chelsea akan berakhir pada akhir  musim 2021/2022.

Bertahan bersama Reading adalah salah satu pilihan, namun bakat serta etos kerja Drinkwater mungkin akan tetap menarik minat dari klub-klub di tingkat kedua lainnya, atau bahkan tim dari Liga Premier.

"Saya berada di tahun terakhir kontrak saya, jadi ada lebih dari sekadar sepak bola di atasnya. Saya punya hal lain," tambah pemain lulusan akademi Manchester United itu.

"Saya harus tetap berhubungan dengan manajer, saling percaya dan percaya tim. Mudah-mudahan, mereka mempercayai saya dan kami bisa membangunnya."

Transfer Drinkwater sendiri ke Chelsea terbilang sangat tidak tepat karena sebulan sebelumnya, The Blues baru mendatangkan Tiemoue Bakeyoko dari Monaco.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network