Cetak Gol Perdana Musim Ini, Harry Kane Bawa Spurs Menang Lawan Wolverhampton

"Semoga jadi awal dari kebangkitan kembali Harry Kane..."

Berita | 23 September 2021, 14:32
Cetak Gol Perdana Musim Ini, Harry Kane Bawa Spurs Menang Lawan Wolverhampton

Libero.id - Entah hal apa yang membuat seorang Harry Kane dalam 5 pertandingan Liga Premier sama sekali belum mencetak gol. Para fans sempat berspekulasi bahwa performa Kane sejauh ini akibat dari keinginannya untuk pindah dari Tottenham ke Manchester City musim lalu yang tak terwujud.

Namun dalam laga putaran ketiga Piala Liga atau Carabao Cup melawan Wolverhampton yang digelar di Molineux stadium pada (23/9/2021) dini hari WIB, Harry Kane yang diturunkan sejak menit awal berhasil mencetak satu gol.

Laga itu sendiri berjalan seru dan berakhir dengan kemenangan adu penalti 3-2 Spurs atas tuan rumah. Sebelum babak adu penalti kedua kesebelasan lebih dulu bermain imbang di waktu normal.

Tottenham mengawali keunggulan lewat gol Tanguy Ndombele pada menit ke-14 dan 10 menit kemudian tibalah giliran Kane yang menggandakan keunggulan tim asuhan Nuno Espirito Santo. Menerima umpan terobosan matang, dengan insting seorang penyerang kelas wahid Kane dengan gampang menjebloskan bola.

Dalam laga itu Kane mencatatkan statistik yang lumayan, dengan 84 persen akurasi umpan, 48 sentuhan, 2 kali, 3 kali tembakan mengarah ke gawang, 2 kali memenangkan duel udara, dan lain seterusnya. Data itu didapat dari Squawka.

Melihat dari performanya barusan tampaknya Kane mulai mendapatkan kepercayaan dirinya kembali.

Namun Wolverhampton sanggup mencetak gol balasan bahkan menyamankan kedudukan. Mula-mula di menit ke-38 lewat aksi Leander Dendoncker.  Kemudian di babak kedua tepatnya menit ke-58 kali ini lewat gol Daniel Podence.

Skor tersebut bertahan hingga peluit akhir dibunyikan dan untuk menentukan siapa yang berhak lolos ke fase berikutnya dari maka berlangsunlah babak adu penalti.

Dari pihak Wolverhampton, Hwang
Hee-Chan dan Joao Moutinho sukses menjebloskan bola dibalas oleh Harry Kane yang jadi penendang pertama dan disusul Sergio Regulion.

Setelah itu kesialan ada pada tim tuan rumah, tendangan Ruben Neves, Leander Dendoncker, dan Conor Coady tak mampu menggoyang gawang Tottenham.

Pemain muda Bryan Gill mampu menyarangkan bola dan itu cukup untuk memastikan kemenangan Tottenham meski Pierre-Emile Hoejbjerg gagal dalam eksekusi. Skor akhir 3-2 untuk kemenangan The Lily Whites.

Dengan begitu Tottenham berhak lolos ke putaran keempat Piala Liga. Dan menarik untuk menanti kiprah seorang Harry Kane lagi.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network