BRI Liga 1
Libero.id - Tim asuhan Stefano Cugurra, berhasil menang tipis saat berhadapan dengan Persita Tangerang pada Jumat sore (24/9/2021) WIB di Stadion Pakansari, Cibinong, Jawa Barat.
Bali United berhadapan dengan Persita Tangerang yang diasuh oleh Widodo C. Putro pada pekan keempat BRI Liga 1 musim 2021/2022.
Pada laga ini, Serdadu Tridatu sendiri tampil dengan kekuatan terbaik mereka, di mana Cugurra menurunkan sejumlah pemain bintangnya.
Sejak awal pertandingan, Cugurra yang pernah melatih Persija Jakarta tampak menginstruksikan anak asuhnya untuk langsung tampil menekan.
Terbukti Bali United berhasil unggul 1-0 saat laga baru berjalan empat menit melalui sontekan gol dari eks pemain Persib Bandung, Ilija Spsojevic.
Tendangan voli Spasojevic tak mampu dibendung oleh kiper Persita Tangerang, Rahmanuddin. Kerugian untuk Ayam Wareng kembali datang pada menit ke-12.
Kapten Persita, Adam Mitter tak bisa melanjutkan pertandingan karena mengalami cedera, Mitter kemudian digantikan oleh Agung Prasetyo.
Tertinggal 1-0, Persita langsung bermain lebih agresif menyerang.
Peluang emas didapat Persita pada menit ke-34 melalui mantan pemain Fluminense, Alex Goncalves. Namun sayang, sundulan pemain berusia 31 tahun itu masih melebar disamping gawang Wawan Hendrawan.
Skor 1-0 untuk keunggulan Bali United bertahan hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan.
Pada menit ke-83 Persita akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui Edo Febriansyah. Berawal dari serangan balik, pemain kelahiran Kediri itu mampu memperdayai kiper Wawan Hendrawan dan papan skor berubah menjadi 1-1.
? GOL! @Persitajuara.
Sontekan dari Edo Febriansyah berhasil menaklukkan Wawan Hendrawan ?
PERSITA 1-1 Bali United FC.#BRILiga1 #BangkitBersama #DukungDariRumah pic.twitter.com/4MEcSvv2Uw
— BRI Liga 1 (@Liga1Match) September 24, 2021
Hanya berselang tiga menit, Stefano Lilipaly dkk berhasil kembali mengubah skor menjadi 2-1.
Ilija Spasojevic berhasil kembali mencatatkan namanya di papan skor.
Memanfaatkan umpan Kadek Agung, tendangan Spasojevic mengarah ke pojok gawang Rahmanuddin.
FULL TIME!@Persitajuara 1-2 @BaliUtd.
PERSITA:
83' Edo Febriansyah ⚽️Bali United FC:
4' Ilija Spasojevic ⚽️
86' Ilija Spasojevic ⚽️Brace dari Ilija Spasojevic pastikan tiga poin untuk Serdadu Tridatu.#BRILiga1 #BangkitBersama #DukungDariRumah pic.twitter.com/mX6VgDLndO
— BRI Liga 1 (@Liga1Match) September 24, 2021
Skor 2-1 untuk kemenangan Bali United bertahan hingga peluit akhir dibunyikan, dan dengan hasil tersebut, tim Serdadu Tridatu berada di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan raihan 10 poin, unggul 2 poin dari PSM Makassar.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini