Momen Unik Mattia Destro Cetak Gol Indah Sambil Bawa Botol Minuman

"Tak sadar harus buang botol ke mana."

Analisis | 27 September 2021, 10:26
Momen Unik Mattia Destro Cetak Gol Indah Sambil Bawa Botol Minuman

Libero.id - Mencetak gol dari jarak jauh, dengan cara salto, atau dari skema tendangan bebas sudah sangat biasa. Tapi, bagaimana dengan seorang striker yang mencetak gol dengan cara sambil membawa botol air minum?

Kira-kira situasi semacam apa yang membuat momen seperti itu terjadi? Tapi, memang momen unik itu benar-benar terjadi dan aktor yang sedang kita bicarakan adalah striker Genoa, Mattia Destro.

Dia menghasilkan momen ajaib ketika mencetak gol indah ke gawang Hellas Verona sambil memegang botol air di tangan kirinya.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadio Luigi Ferraris dan berakhir dengan hasil imbang 3-3 itu, pemain berusia 30 tahun tersebut mencetak dua gol untuk timnya.

Dan, satu yang istimewa adalah gol Destro pada menit ke-85. Skema lewat serangan balik, Pandev berhasil merebut bola dan mengirim umpan ke arah Destro yang belum selesai dari keperluannya untuk minum.

Melihat situasi yang bagus, Destro seketika berlari melakukan tusukan ke arah kotak penalti. Lewat satu kecohan, dia sukses melewati bek Verona, Kevin Gunter.

Dan, mungkin tanpa sadar, Destro masih memegang botol di tangannya. Ajaibnya lagi saat berhadapan satu lawan satu dengan kiper, Destro melakukan tendangan chip yang tak bisa dijangkau Lorenzo Montipo.

Sebuah gol yang luar biasa yang dibuat lebih mengesankan dengan fakta bahwa Destro dengan santai memegang botol air selama proses mencetak gol.

Namun, sayangnya, Genoa urung meraih tiga poin karena mantan striker Blackburn, Nikola Kalinic, mencetak gol penyeimbang di menit-menit akhir untuk Verona.

Mengenai momen gol botol air yang menjadi headline di media sosial itu Destro mengatakan. “Saya sangat lelah, saya mengalami kram dan sedang minum air dan tidak tahu harus membuang botolnya ke mana, jadi saya memutuskan memegangnya di tangan," tutur Destro.

(atmaja wijaya/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network