Andros Townsend-Cristiano Ronaldo
Libero.id - Ketika mencetak gol, seorang pemain melakukan sebuah perayaan atau biasa disebut selebrasi. Dan, selebrasi antarpemain tak pernah seragam.
Setiap pemain biasanya punya gaya tersendiri yang lama-kelamaan identik alias melekat pada sang pemain tersebut.
Orang akan mengingat Cristiano Ronaldo dengan selebrasi 'SIU'. Megabintang asal Portugal itu kerap melakukannya seusai mencetak gol sambil berlari ke sudut gawang, menggerakkan tangannya dan lalu melompat ke udara sambil berbalik mengucapkan 'SIU'.
Anda pasti sudah sangat akrab dan mudah membayangkan hal tersebut.
Menariknya, dalam lanjutan Liga Premier antara Manchester United dan Everton pada (2/9/2021), Andros Townsend menirukan selebrasi khas Ronaldo tersebut dengan penuh percaya diri.
"We take the point, we regroup, rest, recover - hopefully get some bodies back and then have a real go." ?@andros_townsend talks #MUNEVE, his goal, ???? celebration and the team spirit within. ?
— Everton (@Everton) October 2, 2021
Gol Townsend merupakan gol balasan setelah Anthony Martial membawa Manchester United unggul lebih dulu.
Di hadapan para penggemar Manchester United yang memadati 'Theatre of Dreams', Townsend melompat ke udara dan membalikan badannya. Sedangkan Ronaldo hanya bisa diam tak berdaya. Pemain berusia 36 tahun itu bahkan menolak melihat aksi Townsend tersebut.
Not townsend trolling Ronaldo with his celebration at Old trafford. #Oleout #MUNEVE pic.twitter.com/x4FHL8WE8e
— Årkady (@Arkady360) October 2, 2021
Ronaldo memang tak dimainkan sejak menit awal di pertandingan tersebut. CR7 masuk menggantikan Jadon Sancho pada babak kedua dan tak lama berselang, Everton membuat kejutan lewat gol dan selebrasi Townsend.
Mengingat beberapa fans Aston Villa merayakan kemenangan mereka di Old Trafford dengan cara yang mirip dengan Townsend, mau tak mau orang berpikir bahwa Man United dan Ronaldo akan sering diejek dengan cara ini.
Man United bahkan hampir tertinggal 2-1 beberapa menit kemudian, meski gol dari Yerry Mina dianulir wasit karena offside setelah melihat rekaman VAR.
Hasil imbang tersebut membuat posisi Manchester United dan Everton hanya berbeda selisih gol. Manchester United masih bercokol di peringkat ketiga dan Everton keempat.
(mochamad rahmatul haq/yul)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini