Komentar Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini Usai Ditaklukkan AC Milan

"Malam yang indah untuk Rossoneri..."

Berita | 04 October 2021, 15:35
Komentar Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini Usai Ditaklukkan AC Milan

Libero.id - Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini mengakui AC Milan tampil 'sangat mengesankan' saat tim asuhannya berhasil dikalahkan di kandang sendiri dengan skor 2-3.

Gasperini lalu tak sungkan menyebut tim asuhan StefanoPioli itu dengan kalimat pendek tapi jujur yang menggambarkan performa Rossoneri yang sebenarnya pada malam hari (3/9/2021) waktu setempat itu, "Mereka telah melakukan segalanya dengan benar malam ini."

Padahal dalam pertemuan terakhir pada Desember 2019 Atalanta melibas habis AC Milan dengan skor 5-0, tetapi dalam pekan ketujuh Serie A musim ini keadaan berubah, dan AC Milan bukan lagi klub kacangan seperti beberapa musim terakhir.

Terbukti La Dea tertinggal 0-3, lewat gelontoran gol dari Davide Calabria yang membuka skor kurang dari 1 menit laga berjalan, diikuti oleh Sandro Tonali di menit ke-42 dan Rafael Leao pada menit ke-78.

“Tidak diragukan lagi, kebobolan dalam waktu 30 detik dan satu lagi sebelum babak pertama merupakan pukulan telak, karena di antara dua insiden itu kami memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan,” kata Gasperini kepada DAZN.

“Kepercayaan diri kami terguncang, tetapi juga harus dicatat bahwa Milan dalam performa yang sangat baik dan mereka melakukan segalanya dengan benar malam ini.

“Kami juga tidak beruntung dalam beberapa situasi, misalnya kehilangan Matteo Pessina karena cedera. Kami masih menciptakan peluang, kami hanya tidak menyelesaikannya dan kiper AC Milan melakukan penyelamatan yang bagus.” sambungnya

Meski begitu Atalanta berjuang untuk melakukan perlawanan hingga tahap akhir,  hingga hampir bisa comeback lewat gol penalti dari Duvan Zapata pada menit ke-84 dan Mario Pasalic di babak tambahan waktu.

Dalam laga itu Atalanta terpaksa harus melakukan beberapa pergantian pemain diluar skema.

“Ketika Anda memainkan lebih banyak striker, Anda melakukannya dengan harapan mereka dapat menciptakan situasi berbahaya atau memiliki tembakan tepat sasaran, tetapi sebaliknya kami kekurangan elemen-elemen itu."

Dalam laga tersebut ada sekitar 30 upaya tembakan ke gawang yang tercipta, masing-masing 17 untuk Atalanta dan 13 dari AC Milan.

"Diakui, penyerang kami tidak dalam kondisi terbaik saat ini dan kami menciptakan lebih sedikit peluang dengan lebih banyak striker di lapangan daripada yang kami lakukan di babak pertama.”

Robin Gosens dan Hans Hateboer absen karena cedera serius, sementara Matteo Pessina ditandu keluar karena cedera paha.

Namun statistik di atas masih kalah dari hasil imbang 2-2 Atalanta ke Inter pekan lalu, yang memiliki lebih dari 40 tembakan.

“Itu lebih berimbang dengan Inter, padahal malam ini tentu dipengaruhi oleh gol yang sangat awal. Saya melihat Milan yang sangat kuat, cepat dan dengan karakteristik yang tidak selalu Anda lihat di Italia. Dalam hal kecepatan dan gerakan menyerang, mereka menjadi sangat berbahaya." ucap Gasperini.

“Setiap pertandingan memiliki cerita yang berbeda, tetapi Milan benar-benar membuat saya terkesan malam ini.” tutupnya.

Dengan hasil tersebut AC Milan berada di peringkat ke-2 sementara Atalanta harus puas di peringkat ke-8.

(gigih imanadi darma/mag)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network