Performa Merosot Jauh, Chelsea Beri Lampu Hijau ke Werner dan Ziyech untuk Pindah Klub

"Bermain apik di Leipzig dan Ajax. Angin-anginan di Stampord Bridge."

Berita | 05 October 2021, 00:27
Performa Merosot Jauh, Chelsea Beri Lampu Hijau ke Werner dan Ziyech untuk Pindah Klub

Libero.id - Menurut laporan dari Daily Star, Chelsea memberi lampu hijau untuk dua pemainnya jika ingin pergi pada awal jendela transfer Januari ini. Kedua pemain itu adalah Timo Werner dan Hakim Ziyech.

Untuk nama yang pertama, pemain asal Jerman itu  yang dibeli pada awal musim 2020-21 sejauh musim ini telah memainkan 6 pertandingan dengan 1 gol dan 1 assist. Padahal mantan pemain RP Leipzig itu datang  dengan reputasi sebagai salah satu striker paling mematikan di Eropa. Dimana pada musim 2019-20, Werner menggemas 28 gol dan 8 assist.

Sementara itu Ziyech tiba dari Ajax dalam kesepakatan senilai € 40 juta / Rp. 661 miliar, catatannya jauh lebih buruk dari Werner. Musim ini saja Ziyech baru dimainkan 2 kali. Dan secara total membuat 45 penampilan untuk Chelsea di semua kompetisi, mencetak tujuh dan membantu empat gol.

Padahal ketika masih memperkuat Ajax dengan jumlah laga yang sama Werner mencetak 22 gol dan 25 assist. Jadi kesimpulannya, saat pindah ke Chelsea performa dua pemain itu merosot sangat jauh.

Dengan begitu, masuk akal jika kita ingin membenarkan laporan dari Daily Star tentang rumor masa depan Werner dan Ziyech di Stamford Bridge.

Apa Kata Thomas Tuchel?

Seputar desas-desus seputar situasi Werner dan Ziyech di klub, pelatih Chelsea saat ini, Tuchel  sempat membahas hal itu dalam konferensi pers jelang pertandingan melawan Southampton.

"Dia mendapat waktu bermain. Dia berada di lapangan saat melawan Aston Villa, Tottenham, Manchester City," kata Tuchel untuk Werner. 

Saat ditanya wartawan mengenai hal apa yang seharusnya Werner lakukan, Tuchel menjawab, “Dia perlu fokus. Saya cukup yakin kemampuannya, tetapi tidak ada juga yang menjanjikan ia akan bermain setiap menit." ucapnya.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network