Libero.id - Tidak ada yang dapat menyangkal kehebatan dari seorang Lionel Messi. Caranya menggiring bola, melewati pemain, melakukan tendangan bebas, dan
semua yang dilakukan Messi seolah seperti sihir. Kita semua terpukau dan tau-tau gol demi gol tercipta dari kreasi kaki atau sesekali dengan kepalanya.
Dari sekian ratus gol Lionel Messi, banyak diantaranya dilakukan dengan cara yang indah dan sulit untuk kita bayangkan bisa dilakukan oleh pemain lain.
Terbaru Messi memukau seisi Stadion El Monumental dengan gol cungkil nya dari jarak yang cukup jauh di luar kotak penalti.
Lihat saja cara Messi menggelabui barisan bek Uruguay --- seolah-olah ingin melakukan umpan lambung --- dan gerakan dari Lautaro Martinez di dalam kotak penalti juga ikut mengecoh langkah Fernando Muslera.
Bola hasil sepakan Messi itu akhirnya menggelinding masuk ke dalam gawang.
Messi membuka skor pada menit ke-38 dengan sangat apik. Sebuah tipuan yang brilian.
?? Argentina 3️⃣-0️⃣ Uruguay ??
Dalam laga ini, Messi catatkan namanya di papan skor dan torehkan gol ke-80nya bagi timnas Argentina! ⚽
— Goal Indonesia (@GOAL_ID) October 11, 2021
Momen di atas terjadi ketika timnas Argentina melibas Uruguay 3-0 dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan alias CONMEBOL.
Uruguay yang diperkuat mantan rekan setim Lionel Messi, yakni Luis Suarez, tak berdaya oleh aksi megabintang yang kini bermain untuk Paris Saint-Germain (PSG) itu.
2 gol kemenangan Tim Tango lainnya dicetak oleh Rodrigo De Paul pada menit ke-44 dan terkahir lewat Lautaro Martinez pada menit ke-62.
Kemenangan tersebut tak mengubah posisi timnas Argentina di klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL.
Meski point bertambah Messi dan rekan-rekan masih berada di peringkat kedua Argentina sementara ini mengoleksi 22 poin dari 10 pertandingan. Sementara itu, Uruguay menempati peringkat keempat klasemen di group yang sama dengan 16 angka dari 11 laga.
Sementara itu Brasil masih bercokol di posisi teratas tanpa terkalahkan.
Balik lagi ke point awal, Messi sejauh ini telah mengoleksi 80 gol untuk timnas Argentina di semua kompetisi internasional. Jumlah gol tersebut telah melampaui rekor legenda Brasil, Pele, dengan 78 gol.
(gigih imanadi darma/mag)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini