Keputusan Aneh Wasit Gagalkan Gol Tammy Abraham ke Gawang Juventus

"Gol Roma dibatalkan karena wasit lebih memilih pelanggaran, bukan "keuntungan". Sialnya, tendangan penaltinya gagal."

Viral | 18 October 2021, 10:42
Keputusan Aneh Wasit Gagalkan Gol Tammy Abraham ke Gawang Juventus

Libero.id - Jose Mourinho tertangkap kamera marah besar kepada ofisial pertandingan Juventus versus AS Roma di Juventus Stadium, Senin (18/10/2021) dini hari WIB. Penyebabnya, insiden di babak penalti di arena penalti La Vecchia Signora.

Juventus menjamu Roma dengan kepercayaan diri tinggi. Tuan rumah memimpin lebih dulu melalui Moise Kean. Ternyata hal itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta untuk membuat Juventus unggul 1-0.

Sialnya, Roma sebenarnya memiliki kesempatan menyamakan skor melalui Abraham, beberapa menit setelah gol Kean. Tapi, keputusan aneh Daniele Orsato terkait "pelanggaran" atau "keuntungan" telah membuat Serigala Ibu Kota Italia itu kehilangan poin.

Kejadian tersebut bermula saat Abraham menusuk masuk pertahanan Juventus setelah menggiring bola dari tengah. Dia sukses mengelabuhi tiga pemain belakang La Vecchia Signora. Mantan pemain Chelsea itu kemudian dijatuhkan di kotak penalti.

Dalam kondisi seperti itu, wasit langsung meniup peluit. Dia tidak melihat kejadian selanjutnya. Padahal, saat Abraham terjatuh, bola mencapai Henrikh Mkhitaryan. Saat hendak menceploskan bola, giliran pemain Armenia itu yang dilanggar Wojciech Szczesny.  

Uniknya, bola justru menghampiri Abraham, yang sudah bangun setelah pelanggaran sebelumnya. Pemain Inggris itu kemudian menceploskan bola ke gawang kosong.

Masalah lainnya kemudian muncul. Ketika Abraham merayakan gol itu, wasit justru meminta peninjauan VAR untuk melihat apa yang sebenarnya terjadi. Pilihannya mengabaikan pelanggaran dengan mengesahkan gol, atau membatalkan gol dan memilih pelanggaran. 

Ternyata, wasit memilih yang kedua. Dia membatalkan gol Abraham dan menggantinya dengan penalti. Sial, Jordan Veretout yang menjadi eksekutor gagal. Tendangannya dipatahkan Szczesny. Akibatnya, Roma tetap kalah 0-1 dan skor bertahan hingga akhir.

(andri ananto/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network