Joao Felix
Libero.id - Bintang Atletico Madrid, Joao Felix menjadi pencetak gol dalam kemenangan 3-0 Colchoneros atas Real Betis pada hari Minggu (31/10/2021), namun dibalik kemenangan anak asuh Diego Simeone, ada momen kocak antara Antoine Griezmann dan pemuda Portugal tersebut.
Dalam sebuah video yang viral di media sosial, tampak Felix sedang menunggu di terowongan Wanda Metropolitano jelang pertandingan dimulai. Mantan pemain Benfica itu tampak menyendiri sebelum Griezmann yang berstatus pemain pinjaman dari Barcelona menepuk bahunya.
Griezmann kemudian mengulurkan tangannya dan superstar Portugal itu menurutinya, bahkan berjalan bersamanya beberapa langkah dalam momen yang benar-benar mengocok perut.
⚽️‼️ ¿Vacilada? nivel: Griezmann a Joao Félix
— Carrusel Deportivo (@carrusel) October 31, 2021
Antoine Griezmann qui a attrapé la main de João Félix dans le tunnel comme si c'était un enfant ??
— Atleti Francia ?? (@AtletiFrancia) October 31, 2021
Tentu saja Felix tidak benar-benar mengikuti pria Prancis hingga ke lapangan.
Felix, yang sebelum pertandingan berpura-pura menjadi layaknya maskot anak-anak, masuk dari bangku cadangan di babak kedua dan mencetak gol pada menit ke-80 setelah menerima umpan dari Yannick Carrasco.
Gol itu awalnya dianulir karena offside sebelum pengadil lapangan kembali meninjau melalui VAR dan mengesahkan gol tersebut.
Sebuah kebetulan, Felix sendiri masuk dari bangku cadangan Atletico menggantikan Griezmann, mewarisi kemeja No.7 pria Prancis itu saat hengkang ke Barcelona dalam kesepakatan 108 juta Poundsterling.
Keduanya seperti telah membentuk kemitraan yang sangat baik sebagai rekan satu tim, sampai-sampai Felix senang menjadi maskot Griezmann untuk sesaat.
Adapun jika berbicara maskot, kini sepakbola tidak hanya mengenal anak-anak sebagai maskot, namun orang dewasa juga bisa menjadi maskot seperti yang dilakukan oleh Ajax.
Throwback to when Ajax players brought their mums onto the pitch as mascots for Mother’s Day ?(Via @AFCAjax) pic.twitter.com/33odZCFnXt
— talkingbaws (@talkingbawscom) March 22, 2020
Hal itu dilakukan dalam konteks Hari Ibu Sedunia, respect!
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini