5 Hal Wajib yang Mesti Dilakukan Sergi Barjuan di Barcelona

"Apa saja 5 hal wajib tersebut?"

Analisis | 02 November 2021, 21:49
5 Hal Wajib yang Mesti Dilakukan Sergi Barjuan di Barcelona

Libero.id - Terhitung sejak Kamis (28/10/2021) dini hari WIB, Barcelona resmi memecat Ronald Koeman sebagai pelatih. Keputusan tersebut  tak terlepas dari hasil buruk yang dialami Blaugrana musim ini.

Barcelona sejauh ini harus mendekam di posisi kesembilan dengan hanya mengoleksi 15 poin dari 10 pekan di La Liga Spanyol.

Sebagai langkah awal, Barcelona menunjuk pelatih tim B yakni Sergi Barjuan untuk melanjutkan tugas. Dan pelatih berusia 49 tahun itu telah menjalani laga perdananya saat melawan Alaves, pada Minggu (31/10/2021) dini hari WIB, yang berkahir dengan skor 1-1.

Terlepas dari itu, Barjuan mesti membenahi beberapa hal untuk kembali mendongkrak performa Barcelona.

Dilansir dari the Mirror, setidaknya ada 5 tugas atau hal wajib yang perlu dilakukan Sergi Barjuan untuk klub sebesar Barcelona. Berikut kami sajikan analisisnya :

1. Menemukan Kembali Gaya Bermain

Barcelona terkenal dengan skema formasi andalan 4-3-3 ala Johan Cruyff. Dan itu terbukti efektif untuk Barcelona.

Namun ketika dilatih oleh Ronald Koeman, Barcelona memainkan enam formasi berbeda, termasuk 4-2-3-1 dan 3-1-4-2 musim ini. Dalam konteks itu Blaugrana butuh sosok pelatih yang mampu menerapkan gaya dan identitas bermain yang jelas.

2. Memperbaiki Mental Pemain

Penampilan buruk klub, jelas berimbas pada rasa minder dan pesimistis untuk Gerard Pique dan rekan-rekan.

Padahal asfek mental sangat penting dalam sebuah pertandingan. Barcelona sebagai klub besar juga mesti memiliki mental besar dan Sergi Barjuan perlu membenahi masalah tersebut.

Ia patut merangkul dan menyakinkan segenap pemain sehingga skuad bisa kembali solid dan kelak dapat menunjukkan penampilan sebagaimana Barcelona yang sudah-sudah.

3. Lebih Percaya ke Generasi Muda

Di tangan Ronald Koeman, banyak nama muda mulai mencuat, beberapa diantaranya Pedri, Oscar Mingueza, Ronald Araujo dan Sergino Dest.

Meski masih belia, penampilan mereka menunjukkan potensi yang bagus. Dan untuk itu, Barjuan perlu memberikan panggung lebih lagi kepada generasi muda baru Barcelona, sebab mereka akan menjadi tulang punggung skuad kedepan.

4. Memilih Kapten Tim yang Tepat

Barcelona memiliki beberapa pemain senior yang sudah bisa ditunjuk sebagai kapten  :  Gerard Pique, Sergio Busquets, Sergi Roberto, dan Jordi Alba. Dan tentunya, pengalaman jadi dasar penunjukan tersebut.

Kendati demikian, keempat nama tersebut masing-masing tengah mengalami penurunan performa. Dan ini bisa menjadi kesempatan bagi Sergi Barjuan untuk menampilkan wajah-wajah baru untuk terlibat memikul tanggung jawab sebagai kapten tim. Hal itu bisa menjadi sebuah penyegaran dalam tubuh tim, tak ada salahnya memilih nama-nama yang lebih muda.

5. Memperbaiki Lini Serang

Tidak adanya Lionel Messi jelas menjadi kehilangan besar bagi Barcelona, khususnya di lini depan. Dalam 10 laga terakhir  era Ronald Koeman hanya berhasil menciptakan sembilan gol.

Hal itu menunjukkan betapa tumpulnya lini depan Barcelona. Untuk posisi penyerang sendiri, Memphis Depay hanya baru membukukan dua gol, sementara, Luuk de Jong dan Sergio Aguero masing-masing baru mencetak satu gol.

Persoalan ini tentunya harus segera dibenahi oleh Sergi Barjuan, perlu ada penanganan khusus.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network