Raum & Havertz
Libero.id - Meski sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2022, timnas Jerman tampak sama sekali tak mau mengendurkan 'urat-urat' semangat mereka, Der Panzer menggilas habis Armenia dengan skor 4-1.
Digelar di Republican Stadium, pada Senin (15/11/2021) dini hari WIB, 4 gol Jerman pada laga itu tercipta lewat satu gol Kai Havertz, dua gol Ikay Guendogan dan gol penutup dari Jonas Hofmann.
Dan Armenia hanya mampu membalas satu gol lewat penalti dari Henrikh Mkhitaryan.
Signing off in 2021 with a W! ✅#DieMannschaft #ARMGER pic.twitter.com/tVCErQlVlu
— Germany (@DFB_Team_EN) November 14, 2021
Jadi, kira-kira, siapa saja pemain Jerman yang tampil apik dalam laga tersebut? Kami telah menyusun daftar namanya, dengan mengambil data dari Whoscored dan Sofascore:
1. Ilkay Guendogan
Diturunkan sejak menit pertama, pemain Borrusia Dortmund itu tampil maksimal dengan menyarangkan dua gol.
Ia juga melakukan pergerakan yang jelas-jelas merepotkan barisan pertahanan lawan, tercatat dua dribel sukses, 2 umpan jauh akurat serta 1 umpan kunci.
Ilkay Gündogan’s game by numbers vs. Armenia:
88% pass accuracy
78 touches
5 duels won
3 crosses
3 tackles
2 successful take-ons
2 shots on target
2 goals
1 big chance createdNo German has more goals in World Cup qualifying (5). ?? pic.twitter.com/jWhMsiyGdC
— Squawka Football (@Squawka) November 14, 2021
Guendogan juga punya peran di lini pertahanan, dengan melakukan 1 intersep dan 3 tekel sebelum akhirnya digantikan oleh Maximilian Arnold di menit ke-60.
2. Jonas Hofmann
Beroperasi di sisi tengah kanan, Jonas Hofmann juga tampil tak kalah bagusnya. Setelah Gundogan keluar relatif Hofmann yang jadi jenderal lini tengah, dan ia juga mencetak satu gol di menit ke-64.
Selain gol, ia juga memberi assist untuk gol pertama Jerman yang dicetak oleh Kai Havertz.
Hofmann juga pandai membagi bola kepada rekan-rekannya. Tercatat, ada 4 umpan jauh dan 2 crossing akurat yang. Gelandang Mainz 05 itu juga kokoh dalam bertahan dan menyapu bersih 3 duel darat.
3. Jonathan Tah
Jonathan Tah diturunkan Hansi Flick khusus untuk menjaga lini pertahanan Der Panzer agar aman. Kepercayaan itu tak disia-siakan oleh Tah, ia tampil bagus dan menjadi pemain Jerman paling sibuk dalam urusan bertahan. Tercatat, ada 4 sapuan, 1 intersep, dan 5 tekel. Ia juga memenangkan 12 duel darat dan 4 duel udara.
Jonathan Tah vs Armenia:
100% duels won (16/16!!!)
100% take-ons completed (5/5)
90% pass accuracy
143 touches
5 tackles
4 clearances
4/4 aerial duels won
1 interceptionImmense. ?? pic.twitter.com/E9YcXZSb7B
— Squawka Football (@Squawka) November 14, 2021
Selain itu, Tah juga menjadi pemain Jerman yang paling banyak memegang bola dengan 143 sentuhan. Hebatnya, ia tak pernah kalah dalam urusan duel. Satu kata: hebat.
4. Kai Havertz
Kai Havertz menjadi momok menakutkan bagi pertahanan Armenia. Ia merupakan pemain Jerman yang paling banyak menebar ancaman dengan 5 upaya tembakan. Ia sebenarnya bisa saja mencetak brace andai bola tendangannya tak mengenai tiang gawang.
Kai Havertz has now been directly involved in five goals in eight World Cup qualifying games for Germany:
⚽️ 3 goals
?️ 2 assistsGoals in back-to-back games for the Chelsea man. pic.twitter.com/6NBlOnFv5O
— Squawka Football (@Squawka) November 14, 2021
Selain sumbangan satu gol, Havertz juga mencatat 3 umpan kunci sepanjang laga. Ia turut membuat satu dribel sukses dan mencatat 85 persen akurasi operan sepanjang 90 menit di lapangan.
5. David Raum
David Raum dimainkan sebagai gelandang kiri. Sepanjang laga, ia sama baiknya baik dalam urusan menyerang juga bertahan. Raum tercatat mengalirkan bola dengan lancar, dengan catatan 3 crossing dan 2 umpan jauh akurat.
Sementara saat bertahan, pemain Hoffenheim ini mencatatkan 1 sapuan, 3 intersep, dan 2 tekel, Raum juga kokoh saat berduel dengan memenangkan 4 dari 5 duel diantaranya.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini