FourFourTwo
Libero.id - Timnas Inggris pastikan satu tempat di Piala Dunia 2022, Qatar. Hasil itu didapat setelah menggulung San Marino 0-10 di Stadio Olimpico San Marino. Harry Kane menjadi bintang dengan cetak quattrick (4 gol) di laga ini.
Harry Maguire kembali membuka skor melalui sundulan, sebelum Filippo Fabri cetak gol bunuh diri, dilanjutkan Harry Kane yang mencetak 4 gol beruntun di menit 27, 32, 39, dan 42. Gol-gol tersebut menjadi gol ke 48 bomber berusia 28 tahun itu di Tim Tiga Singa. Ia hanya terpaut 6 gol dari Wayne Rooney sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Inggris sepanjang masa.
Unggul 0-6 membuat Gareth Southgate merotasi para pemainnya di babak kedua. Namun, kelanjutannya tetap sama. Phil Foden cs berhasil cetak 4 gol di babak kedua. Masing-masing dari Smith Rowe, Tyron Mings, Tammy Abraham, dan Bukayo Saka. Menariknya, Emile Smith Rowe berhasil cetak gol perdananya bagi Timnas Inggris.
Tak hanya itu, Trent Alexander Arnold juga mencatatkan assist sebanyak 3 kali. Gemilangnya penampilan Arnold dapat bikin pusing kepala Gareth Southgate. Kini, persaingan di bek kanan bakal semakin kompetitif.
Memang level dan kualitas yang dimiliki kedua tim sangat jomplang. Tapi apapun itu, kemenangan ini patut di apresiasi. Sebab, ini menjadi kemenangan terbesar Timnas Inggris di pertandingan kompetitif sepanjang sejarah. Hasil ini menjadi bukti bahwa anak asuh Gareth Southgate kian matang.
Timnas Inggris memang dikenal jagonya kualifikasi. Dalam 3 edisi terakhir kualifikasi Piala Dunia, The Three Lions selalu menjadi juara grup. Namun, juara Piala Dunia 1966 itu harus membuktikan diri di Qatar tahun depan.
(moch imam sholikhin/zq)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini