Lewandowski, Alaba, Ronaldo, Chiesa & Bale
Libero.id - Kualifikasi Piala Dunia 2022 telah memasuki tahap akhir, akan ada beberapa talenta hebat yang bakal saling adu kemampuan selama babak play-off untuk memperebutkan tempat terakhir zona Eropa.
Sepuluh negara Eropa yang dipastikan tampil di Piala Dunia adalah: Serbia, Spanyol, Swiss, Prancis, Belgia, Denmark, Kroasia, Inggris, Jerman, dan Belanda.
Babak Play-Off
Pada 26 November mendatang, para runner-up dari setiap grup akan mengetahui siapa yang akan mereka hadapi dalam play-off untuk bisa mendapatkan satu tempat Qatar tahun depan, dengan tim-tim tersebut adalah: Italia, Portugal, Swedia, Wales, Polandia, Skotlandia, Rusia, Turki, Republik Ceko, Makedonia Utara , Austria dan Ukraina.
Dari 12 tim ini, hanya akan ada tiga tim yang bakal bergabung dengan 10 tim lainnya yang sudah memesan satu tempat di Qatar 2022.
Bagaimana ada 12 tim yang tersisa untuk lolos?
10 tim peringkat kedua dari grup kualifikasi bergabung dengan dua tim lainnya yang mencapai posisi ini melalui Nations League: Austria dan Republik Ceko.
Ini berarti bahwa akan ada tiga playoff yang berlangsung, dengan semifinal dan final untuk menentukan tiga yang lolos ke Qatar.
Para pemain bintang di babak play-off
Cristiano Ronaldo, Robert Lewandowski, Zlatan Ibrahimovic, Gareth Bale, David Alaba dan Federico Chiesa hanyalah beberapa dari talenta yang akan saling adu kemampuan saat babak play-off dimainkan, sementara 10 negara Eropa teratas di Piala Dunia 2022 sudah barang tentu akan menyaksikan dari kejauhan.
Bisa dibilang dua negara kejutan terbesar yang akan memasuki format ini adalah Italia dan Portugal, yang sama-sama terpeleset di pertandingan terakhir mereka dan gagal finis di posisi pertama di masing-masing grup. Hasil imbang 0-0 Italia ke Irlandia Utara membawa Swiss ke peringkat pertama, sementara kekalahan mengejutkan 2-1 Portugal dari Serbia membuat mereka tergelincir ke urutan kedua.
The last two Euro Champions, #Italy & #Portugal, will be put in one of 3 groups in the WC playoff. Each group will have 4 teams.
— Paul Almeida (@AzorcanGlobal) November 16, 2021
A draw will determine two semi finals in each group. Each group’s final winner gets a place in the World Cup.
Let’s hope both advance. https://t.co/Luf4Dkd4Rt pic.twitter.com/bjHxMJ6nIZ
Sekarang, 12 negara yang tersisa menunggu untuk mendengar nasib mereka sebelum memainkan laga play-off dan mencapai Piala Dunia 2022 di Qatar.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini