Dia dipandang sebagai suksesor paling pas bagi Ibrahimovic.
Menurut laporan dari salah satu surat kabar sepakbola di Spanyol, AS, AC Milan sedang mempertimbangkan pembelian mantan striker Inter Milan yang kini memperkuat Paris Saint-Germain, Mauro Icardi. Hal itu bukan tanpa sebab. Rossonerri butuh sosok yang berpengalaman untuk melengkapi keganasan lini depan mereka, yang kini masih diisi oleh veteran ambisius, Zlatan Ibrahimovic.
AC Milan kini tengah berupaya untuk mendatangkan kembali Icardi, mereka punya banyak waktu untuk mengatur siasat, hingga Januari 2021 tiba. Kita akan melihat apakah Icardi bisa mentas lagi di panggung Serie-A.
Dewan olahraga AC Milan telah mengidentifikasi penyerang berkebangsaan Argentina itu dalam beberapa skenario, Icardi dinilai sebagai pelapis sempurna untuk Zlatan Ibrahimovic, duet yang ideal atau bahkan pengganti yang sempurna untuk veteran Swedia itu ketika entah nanti, Ibra akhirnya memutuskan pensiun.
Mauro Icardi mula-mula dilepas Inter Milan dengan status pinjaman, tapi pada pertengahan tahun 2020 ini PSG resmi merekrut Icardi secara permanen dengan bayaran 50 juta euro.
Ia menjalani musim yang bagus di Paris, 20 gol dari 34 penampilan bukan catatan yang buruk untuk pemain yang kerap dijadikan pelapis. Setelah pulih dan absen karena cedera lutut sejak awal Oktober lalu, sejauh ini pada musim 2020-21 Icardi telah mencetak dua gol dalam empat pertandingan Ligue 1.
Icardi dan Zlatan untuk Sebuah Scudetto
Setelah menetapkan target kualifikasi Liga Champions di awal musim, Milan kini mengincar target yang lebih besar yakni mengangkat kembali Scudetto yang kali terakhir terjadi pada musim 2010-11.
Selama bola masih bulat, semua bisa saja terjadi, AC Milan musim ini adalah kesebelasan yang lebih segar, bahkan tak sedikit yang berani bilang, bahwa AC Milan telah kembali menuju pada trah kejayaannya.
Dengan skuad yang rata-rata dihuni talenta muda ditambah perpaduan dari beberapa pemain berpengalaman Milan untuk sementara ini menguasai puncak klasemen Serie A.
Mereka tak terkalahkan dalam 23 pertandingan terakhir. Berbarengan dengan itu Ibrahimovic yang kini sudah berumur masih dalam performa terbaiknya, seolah pria Swedia itu tak lekang oleh waktu. King Ibra mencetak empat gol dalam dua pertandingan yang ia mainkan.
Ibrahimovic telah mengakui bahwa Ac Milan pada musim panas ini telah mengumpulkan banyak talenta muda yang menarik dan untuk melengkapi skuad yang ada, sekarang klub yang dilatih oleh Stefano Pioli itu tengah mengincar Icardi sebagai bagian dari teka-teki yang hilang.
Bentuk Puzzle yang ingin dipasang oleh AC Milan adalah Scudetto. Trofi yang telah lama hilang.
Mungkinkah Icardi Pindah?
Milan punya cukup peluang untuk mendatangkan Icardi, jika boleh jujur dan melihat internal PSG saat ini, maka nama Icardi bukanlah yang utama, ia masih agak kesulitan untuk bisa mematahkan dominasi trio lini depan PSG saat ini, yang dipimpin oleh Kylian Mbappe, Neymar dan Angel Di Maria.
Mungkin awalnya kepergian Edinson Cavani akan memberi ruang bagi Icardi, tetapi kenyataan berkehendak lain, Thomas Tuchel belum bisa memberi eks pemain Sampdoria itu kepercayaan lebih.
Tuchel bisa saja mengakali fomasi, tetapi memainkan empat penyerang terlalu berisiko. Pelatih PSG itu lebih memilih sedikit keamanan di lini tengah. Dengan begitu, cukup logis untuk berpikir, Icardi yang masih punya banyak energi, tentu tak mau sia-sia dan berakhir dengan tidak dipakai.
Rumor semakin berkembang, ketika sang istri sekaligus agennya, Wanda Nara beberapa waktu lalu sempat memberi ucapan selamat untuk kemenangan AC Milan atas Inter Milan.
“Tanpa cinta tidak ada derby. Selamat kepada teman-teman saya di AC Milan” tulis Wanda Nara di akun Instagram pribadinya.
Pihak Ac Milan diperkirakan bakal mengajukan tawaran awal dengan formula pinjaman sebesar 10 juta euro atau pilihan lainnya yakni pembelian di angka 40 juta euro. Dengan nominal tersebut, mungkinkah Icardi mendarat di San Siro?
AC Milan kini tengah berupaya untuk mendatangkan kembali Icardi, mereka punya banyak waktu untuk mengatur siasat, hingga Januari 2021 tiba. Kita akan melihat apakah Icardi bisa mentas lagi di panggung Serie-A.
BACA BERITA LAINNYA
Gol Spektakuler Eden Hazard Setelah Menunggu 392 Hari
Gol Spektakuler Eden Hazard Setelah Menunggu 392 Hari
Setelah menetapkan target kualifikasi Liga Champions di awal musim, Milan kini mengincar target yang lebih besar yakni mengangkat kembali Scudetto yang kali terakhir terjadi pada musim 2010-11.
Selama bola masih bulat, semua bisa saja terjadi, AC Milan musim ini adalah kesebelasan yang lebih segar, bahkan tak sedikit yang berani bilang, bahwa AC Milan telah kembali menuju pada trah kejayaannya.
BACA BIOGRAFI LAINNYA
Kisah Peter Gulacsi, Dari Buangan Liverpool Menembus Semifinal Liga Champions
Kisah Peter Gulacsi, Dari Buangan Liverpool Menembus Semifinal Liga Champions
Mereka tak terkalahkan dalam 23 pertandingan terakhir. Berbarengan dengan itu Ibrahimovic yang kini sudah berumur masih dalam performa terbaiknya, seolah pria Swedia itu tak lekang oleh waktu. King Ibra mencetak empat gol dalam dua pertandingan yang ia mainkan.
Bentuk Puzzle yang ingin dipasang oleh AC Milan adalah Scudetto. Trofi yang telah lama hilang.
Milan punya cukup peluang untuk mendatangkan Icardi, jika boleh jujur dan melihat internal PSG saat ini, maka nama Icardi bukanlah yang utama, ia masih agak kesulitan untuk bisa mematahkan dominasi trio lini depan PSG saat ini, yang dipimpin oleh Kylian Mbappe, Neymar dan Angel Di Maria.
Mungkin awalnya kepergian Edinson Cavani akan memberi ruang bagi Icardi, tetapi kenyataan berkehendak lain, Thomas Tuchel belum bisa memberi eks pemain Sampdoria itu kepercayaan lebih.
Tuchel bisa saja mengakali fomasi, tetapi memainkan empat penyerang terlalu berisiko. Pelatih PSG itu lebih memilih sedikit keamanan di lini tengah. Dengan begitu, cukup logis untuk berpikir, Icardi yang masih punya banyak energi, tentu tak mau sia-sia dan berakhir dengan tidak dipakai.
Rumor semakin berkembang, ketika sang istri sekaligus agennya, Wanda Nara beberapa waktu lalu sempat memberi ucapan selamat untuk kemenangan AC Milan atas Inter Milan.
“Tanpa cinta tidak ada derby. Selamat kepada teman-teman saya di AC Milan” tulis Wanda Nara di akun Instagram pribadinya.
Pihak Ac Milan diperkirakan bakal mengajukan tawaran awal dengan formula pinjaman sebesar 10 juta euro atau pilihan lainnya yakni pembelian di angka 40 juta euro. Dengan nominal tersebut, mungkinkah Icardi mendarat di San Siro?