Momen Tekel Ikonik Nemanja Vidic yang Bikin Kyle Walker Terbang, Masih Ingat?

"Kecepatan beradu dengan keberanian."

Analisis | 07 June 2022, 05:41
Momen Tekel Ikonik Nemanja Vidic yang Bikin Kyle Walker Terbang, Masih Ingat?

Libero.id - Dalam pertandingan Manchester United melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane pada 2013, ada sebuah kejadian yang menarik. Persisnya ketika Setan Merah tertinggal 2-1 di awal babak kedua.

Menyadari tempo perlu ditingkatkan, kapten klub saat itu, Nemanja Vidic, melalukan tugasnya dengan terlalu bersemangat. Vidic menjaga area pertahanan Man United, tapi yang dilakukannya kemudian justru membuat bahaya pemain lawan.

Saat Tottenham sedang melakukan serangan, bola umpan memantul tidak sempurna ke tepi kotak pertahanan Man United dan kedua pemain berebut bola itu secepat mungkin.

Kyle Walker dikenal karena kecepatannya, tapi pada momen itu dia tidak berhasil sepenuhnya mencapai bola lebih cepat karena Vidic dengan berani melakukan tekel untuk menghalau bola.

Adegan berikutnya seperti sirkus. Walker terlihat terjungkal ke depan sambil tampak terbang melompat tinggi ke udara.

Namun itu adalah tekel yang dianggap wasit bersih dan itu berarti Vidic melanjutkan permainan tanpa hukuman kartu.

Tekel telah menjadi sangat identik dengan citra Vidic yang tidak masuk akal, dia bahkan ditanya tentang hal itu setelah pensiun.
Dia mengatakan kepada FourFourTwo pada 2016: "Saya tidak ingat semua tekel saya - saya terkadang bermain dengan gegar otak - tapi saya ingat yang itu.”

“Kyle berusaha dengan jujur untuk merebut bola dan begitu juga saya. Itu sebabnya saya menyukai tantangan itu: tidak masalah siapa yang menang; yang penting adalah kami berdua mengejar bola. Saya suka itu dan berharap itu tidak pernah berubah."

Vidic memenangkan lima gelar Liga Premier di Man United, di samping tiga Piala Liga, dan Liga Champions.

Dia pindah ke Inter Milan pada 2014 dan Setan Merah tidak memiliki bek sebaik dia sejak itu.

(mochamad rahmatul haq/yul)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network