Libero.id - Hattrick Neymar dalam kemenangan Brasil 4-2 atas Peru membuatnya berada di urutan kedua dalam daftar pencetak gol tertinggi untuk timnas Samba. Pemain berusia 28 tahun itu menambah jumlah gol internasionalnya menjadi 64, melampaui Ronaldo untuk naik ke posisi kedua. Kini The Joy Of Famous hanya tertinggal 13 gol dari Pele sebagai pencetak gol terbanyak timnas Brasil.
Bintang Paris Saint-Germain telah menikmati karir yang luar biasa bersama negaranya yang diakhiri dengan membawa mereka meraih kejayaan Olimpiade pada 2016. Ada kekecewaan, tentu saja. Segalanya mungkin akan sangat berbeda untuk Neymar dan Brasil seandainya ia tidak mengalami patah tulang di tulang punggungnya di Piala Dunia 2014, memaksanya untuk melewatkan pertandingan semifinal melawan Jerman.
Tapi tidak ada keraguan bahwa Neymar sudah menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa yang pernah dimiliki Brasil. Namun demikian, dalam pemeringkatan oleh ranker.com tentang pemain terbaik sepanjang masa milik Brasil, Neymar hanya ada di peringkat 15. Lalu siapa saja pemain lainnya yang masuk dalam list pemain terbaik Selecao sepanjang masa? Dilansir dari givemesport.com, berikut 50 pemain Brasil terbaik sepanjang masa;
50. Branco
49. Aldair
48. Dunga
47. Arthur Friedenreich
46. Douglas Costa
45. Ademir da Guia
44. Ze Roberto
43. Roberto Dinamite
42. Mario Zagallo
41. Robinho
40. Maicon
39. Casemiro
38. Zito
37. Philippe Coutinho
36. Roberto Firmino
35. Dida
34. Claudio Taffarel
33. Alisson Becker
32. Adriano
31. Thiago Silva
Baik Robinho dan Adriano memiliki kemampuan untuk menjadi pemain ikonik dalam sejarah Brasil, tetapi untuk Adriano sendiri, ia gagal memenuhi potensinya yang pernah dipandang sebagai Ronaldo berikutnya, ia berjuang keras setelah kematian ayahnya pada tahun 2004.
Sementara itu, yang menarik adalah Alisson Becker telah melampaui Dida dalam hal peringkat. Dida memenangkan Piala Dunia 2002 bersama Brasil dan menikmati karier yang hebat, tetapi kiper AC Milan itu lebih sering membuat blunder dibandingkan dengan Alisson Becker.
30. Jorginho
29. Juninho Pernambucano
28. Gilmar
27. Careca
26. Marcelo
25. Marta
24. Vava
23. Leonidas da Silva
22. Nilton Santos
21. Djalma Santos
Mungkin Marta adalah satu-satunya wanita dalam list ini dan ia layak mendapatkannya. Secara luas, Marta dianggap sebagai pemain wanita terhebat yang pernah ada, Marta adalah pemenang enam kali penghargaan Pemain Terbaik Dunia FIFA dan memegang rekor gol terbanyak yang dicetak di turnamen Piala Dunia Wanita dengan 17 gol.
Juninho Pernambucano masuk di No.29. Mantan gelandang ini mendapatkan status kultus karena keterampilannya dalam mengeksekusi tendangan bebas.
20. Bebeto
19. Paulo Roberto Falcao
18. Gerson
17. Dani Alves
16. Tostao
15. Neymar
14. Didi
13. Roberto Rivelino
12. Jairzinho
11. Zico
Neymar berada di posisi 15. Mantan penyerang Barcelona ini adalah salah satu pemain paling berbakat, tetapi ia juga banyak menerima kritik karena kejenakaannya di lapangan yang terkadang menyebalkan, bahkan untuk tim yang ia bela. Tiga pemain tepat di depannya semua memenangkan Piala Dunia, sementara Zico adalah pemain fantastis yang sering disebut 'Pele putih'.
10. Carlos Alberto
9. Socrates
8. Cafu
7. Kaka
6. Garrincha
5. Romario
4. Rivaldo
3. Ronaldinho
2. Pele
1. Ronaldo
Di posisi 10 besar, begitu banyak pemain yang legendaris, ada Rivaldo, Pele, Ronaldinho hingga Ronaldo. Adapun Carlos Alberto adalah pemain yang bertanggung jawab atas salah satu gol terbesar dalam sejarah Piala Dunia, ia merupakan seorang bek sayap yang hebat. Garrincha sangat elegan ketika memegang bola.
Kemudian kita bisa melihat para pemenang Ballon d'Or seperti Kaka, Rivaldo, Ronaldinho, dan Ronaldo. O Fenomeno unggul di depan Pele dan Ronaldinho. Alasannya adalah mantan pemain Real Madrid itu sukses membawa negaranya meraih kejayaan Piala Dunia pada tahun 2002, itu setelah ia tampil buruk di empat tahun terakhir sebelumnya usai menderita kejang parah. Secara raihan gol, memang Neymar telah melampaui Ronaldo, tetapi sosok Ronaldo yang membawa Brasil juara, gol-gol yang luar biasa serta kenangan yang ia berikan untuk masyarakat Samba adalah yang membedakannya dengan bintang PSG.
Versi ini adalah pilihan pemeringkatan berdasarkan pengunjung ranker.com. Apa yang terpampang murni karena pilihan mereka.
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini