8 Pemain Real Madrid yang Apes Gunakan Nomor Punggung 16, Nomor Kutukan?

"Nomor punggung 16 dianggap sebagai pembawa sial penggunanya selama berkarier di Santiago Bernabeu."

Feature | 05 February 2021, 12:17
8 Pemain Real Madrid yang Apes Gunakan Nomor Punggung 16, Nomor Kutukan?

Libero.id - Selama satu dekade terakhir, delapan pemain Real Madrid telah menjadi korban selama menggunakan nomor punggung 16, nomor yang terkenal 'terkutuk'.

Siapa saja mereka? Berikut pemain-pemain yang kurang mujur menggunakan nomor itu saat berkarier di Estadio Santiago Bernabeu:

1.Sergio Canales

Libero.id

Kredit: uefa.com

Cerita dimulai pada musim 2010/2011 ketika Sergio Canales muda bergabung dengan Los Merengues dari Racing Santander. Dia diberi jersey bernomor punggung 16, yang tak digunakan sejak kepergian Gabriel Heinze pada 2009.
Perjalanan Canales berumur pendek di Santiago Bernabeu. Dia hanya memainkan 15 pertandingan di semua kompetisi, tidak mencetak gol, dan pergi pada akhir musim berikutnya.

2.Hamit Altintop
Berikutnya yang mengenakan nomor punggung 16 adalah Hamit Altintop. Pemain asal Turki itu bergabung dengan Madrid dari Bayern Muenchen pada musim panas 2011. Dia mewakili Madrid dalam 12 pertandingan, dan hanya mencetak satu gol.
Altintop kemudian meninggalkan Spanyol untuk pulang ke Galatasaray pada musim panas berikutnya.

3.Ricardo Carvalho
Ricaldo Carvalho mewarisi jersey bernomor punggung 16 setelah kepergian Altintop.
Meskipun dia sudah menjadi pemain yang mapan di tim, dia mendapati dirinya keluar dari tim hanya berselang satu musim setelah mengambil alih nomor punggung 'terkutuk' tersebut. Pemain Portugal itu meninggalkan Madrid untuk bergabung dengan AS Monaco pada 2013.

4.Casemiro

Libero.id

Kredit: instagram.com/casemiro

Pada musim 2013/2014, Casemiro masih menjadi talenta muda di Madrid. Dia menukar baju bernomor 38, yang dia kenakan di musim debutnya bersama tim utama, dengan nomor 16. Dia memainkan 25 pertandingan, dan hanya membuat satu assist. Satu tahun kemudian, dia pergi ke Porto dengan status pinjaman.

5.Lucas Silva
Bakat muda Brasil lainnya yang pernah mengenakan jersey bernomor punggung 16 adalah Lucas Silva. Dia mengikuti jejak para pendahulunya yang penuh dengan ketidakberuntungan.
Silva meninggalkan Madrid dengan status pinjaman ke Marseille setelah hanya delapan bulan bermain untuk tim.

6.Mateo Kovacic
Mateo Kovacic adalah pengecualian selama dekade ini, menjadi satu-satunya pemain yang bertahan dua musim terakhir di Madrid dengan memakai nomor 'terkutuk' tersebut. Namun, dia tidak pernah bisa menjadi starter, kemudian memutuskan untuk pergi ke Chelsea agar mendapatkan lebih banyak waktu bermain.

7.James Rodriguez

Libero.id

Kredit: instagram.com/jamesrodriguez10

Jersey bernomor punggung 16 sempat kosong selama dua musim sebelum kembalinya James Rodreguez dari masa pinjaman di Bayern. Seperti semua pemain sebelumnya, striker asal Kolombia itu berjuang untuk mendapatkan waktu bermain dan pergi setahun kemudian untuk bergabung dengan Everton.

8.Borja Mayoral

Libero.id

Kredit: instagram.com/borjitamayoral

Yang terakhir mengenakan jersey terkutuk 16 di Madrid adalah Borja Mayoral setelah kembali dari masa pinjaman di Levante musim panas ini. Dia hanya bermain dua pertandingan di La Liga sebelum akhirnya berangkat ke Roma.

Nomor punggung 16 yang diklaim pembawa sial itu tetap kosong hingga saat ini, atau mungkin nomor itu sedang menunggu korban berikutnya.

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network