Libero.id - Seluruh peserta yang berjumlah 32 Piala Dunia 2022 pasti telah melakukan banyak persiapan sebelum dimulainya turnamen.
Entah itu dari sisi teknis ataupun non teknis.
Dan kalau berbicara tentang persiapan, agaknya kita tak boleh kelewatan cerita dari Timnas Brasil. Negara dengan lima trofi Piala Dunia tersebut begitu antusias dan percaya diri untuk berlaga di Qatar.
Salah satunya dengan menyiapkan berbagai macam tarian yang akan dilakukan saat mereka merayakan gol.
Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu pemain depan Selecao, Raphinha, yang menyebut timnya bahkan sudah melatih 10 tarian untuk selebrasi gol.
"Sejujurnya, kami sudah menyiapkan tarian untuk 10 gol. Kami memiliki sekitar 10 tarian yang disiapkan untuk tiap pertandingan," kata pemain Manchester United itu dikutip dari AP.
Eks Ajax Amsterdam tersebut menjelaskan kalau tarian itu bisa ditambah jika nanti mereka mencetak lebih banyak gol dari jumlah tarian yang sudah disiapkan.
???? pic.twitter.com/2bBDGAVz0H
— Brasil Football ?? (@BrasilEdition) November 18, 2022
"Satu untuk gol pertama, satu untuk gol kedua, satu untuk gol ketiga. Jika kami mencetak lebih dari 10 gol, maka kami harus mulai berinovasi," imbuhnya.
Segera kita akan melihat bagaimana Timnas Brasil menari-nari di atas lapangan hijau dan melalukan tarian ketika mencetak gol.
Swiss, Serbia, dan Kamerun akan jadi 3 negara awal yang akan melihat parade tarian tersebut. Dengan Serbia akan menjadi penantang pertama Selecao di Stadion Lusail, Qatar, pada Jumat (25/11) mendatang.
(mochamad rahmatul haq/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini