Libero.id - Banyak yang berharap Marselino Ferdinan dimainkan di laga melawan RSCA Futures pada Minggu (12/2/2023) lalu. Saat itu KMSK Deinze kalah dengan skor 2-3.
Dan setalah menunggu selama beberapa pekan, KMSK Deinze akhirnya memberi kesempatan bagi pemain abroad Indonesia, Marselino Ferdinan, untuk melakukan debutnya.
Eks Persebaya Surabaya itu masuk dalam skuad list saat KMSK Deinze bermain melawan Jong KAA Genk, Sabtu (25/2/2023) malam WIB.
45 menit pertama tak ada tanda-tanda pemain yang diproyeksikan untuk Piala Dunia U-20 2023 masuk. Dan barulah saat laga menyisakan 10 menit di waktu normal, alias menit ke-80 Marselino Ferdinan baru dimasukkan menggantikan Van Landeshoot.
Debut Marselino Ferdinan di Deinze lawan Jong Genk. Masuk sebagai pemain pengganti menit 80'. pic.twitter.com/bZMbwFnaua
— Broadcast Bola (@BroadcastBolang) February 25, 2023
Laga itu sendiri berkesudahan dengan skor 1-3 untuk kekalahan KMSK Deinze. Saat Marselino Ferdinan masuk skor 1-2. Masih ada harapan. Namun sayangnya pada menit ke-89 pemain bernama Cedric Nuozzi menyegel kemenangan tim tamu.
Adapun gol-gol lainnya dalam laga tersebut dicetak oleh Jamie Yayi Mpie (37') lalu sempat disamakan oleh pemain KMSK Deinze lewat Dylan De Belder (74'). Tak lama kemudian dibalas oleh Bastien Toma (76').
⏱ FULL TIME | 1-3 || Onze Tigers verliezen hun eerste wedstrijd van de Relegation Play-Offs. #DEIGNK pic.twitter.com/E7EGZ6vno2
— KMSK Deinze (@KMSKDeinze) February 25, 2023
Namun paling tidak Marselino Ferdinan sudah mencicipi debut di laga resmi. Ditambah 3 menit extra time, kurang lebih pemain Timnas Indonesia itu main 13 menit. Pelan-pelan pemain bernomor punggung 27 itu akan lebih sering diberi kesempatan
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini