Siap atau Belum? Ini yang Dilakukan Timnas Indonesia Dua Hari Sebelum Lawan Kamboja

"Mari kita doakan yang terbaik untuk Tim Garuda"

Berita | 08 December 2021, 00:13
Siap atau Belum? Ini yang Dilakukan Timnas Indonesia Dua Hari Sebelum Lawan Kamboja

Libero.id - Tim Garuda Senior menjalani pelatihan inti di hotel tempat menginap di Singapura pada Selasa lalu (06/12/2021). Latihan ini dipimpin oleh pelatih fisik, Shin Sang-gyu selama 45 menit.

Seluruh penggawa Tim Garuda tampak bersemangat dan menikmati materi latihan dari Shin Sang-Gyu. Evan Dimas dkk benar-benar hanya melakukan latihan di hotel saja alias tidak latihan secara fisik di lapangan.

"Latihan ini sebenarnya sebagai dasar penguatan untuk pemain. Ini merupakan bentuk variasi dari latihan yang diberikan kepada pemain. Latihan inti sangat penting dilakukan setelah menjalani latihan dengan intensitas tinggi agar otot-otot kembali pulih dan kembali," ujar Sin Shang-gyu seperti dilansir dari situs resmi PSSI.

Pria Korea Selatan itu kemudian menambahkan bahwa jadwal Indonesia di Piala AFF 2020 ini dekat dengan tanggal utama, sehingga perlu pemulihan yang baik agar pemain tetap bugar dan bisa tampil maksimal.

"Kondisi pemain mengalami perkembangan yang baik. Saat di Turki kami memberikan materi latihan fisik, namun juga harus diperhatikan bahwa kemampuan fisik pemain saat pertandingan bisa. Kami berharap setiap pertandingan olahraga pemain semakin meningkat. Pemain harus latihan memperkuat serta agar gerakan eksplosif bisa didapatkan. selama 90 menit," tambahnya.

Pada pergelaran Piala AFF edisi kali ini, Timnas Indonesia berada di grup B bersama dengan dua tim favorit juara, yakni Vietnam & Malaysia, yang mana kedua tim tersebut sudah memainkan pertandingan perdana mereka pada Selasa lalu. Indonesia akan melawan Kamboja pada 9 Desember mendatang. Setelah itu melawan Laos 12 Desember, Vietnam 15 Desember, dan Malaysia 19 Desember 2021. Tiga laga awal Ryuji Utomo dkk akan berlaga di Stadion Bishan, Singapura. Untuk laga melawan Malaysia akan dihelat di Stadion Nasional, Singapura.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network