Antonio Conte, Thomas Tuchel
Libero.id - Akhir yang menegangkan membuat Thomas Tuchel dan Antonio Conte dikartu merah setelah peluit akhir dibunyikan di Stamford Bridge dalam pertandingan Liga Premier yang mempertemukan Chelsea dengan Tottenham Hotspur. Skor akhir 2-2 lewat gol di menit 90+6.
Itu adalah urusan yang berapi-api antara dua klub London. Itu berakhir dengan sedikit kekacauan setelah Harry Kane membuat gol penyeimbang detik terakhir untuk tim asuhan Antonio Conte.
Klimaknya, ketika peluit akhir dibunyikan. Kedua pelatih asing tersebut saling berjabat tangan yang dingin dan tampaknya tidak tulus. Dengan cepat, hal tersebut meletus menjadi kekacauan ketika Antonio Conte dan Thomas Tuchel menolak untuk melepaskan tangan satu sama lain.
Keduanya harus dipisahkan oleh penghuni bangku cadangan lainnya ketika penonton bergemuruh dalam huru-hara. Wasit lalu memberi keduanya oleh-oleh kartu merah.
Entah apa yang menjadi pemicu, insiden itu benar-benar klimaks untuk menggambarkan persaingan yang terjadi. Dan, menurut Jurnalis Sky Sports, Ben Grounds, insiden itu terjadi setelah Antonio Conte memberi tahu Tuchel "Apa yang anda inginkan?" berulang kali selama pertengkaran itu.
The points are shared at Stamford Bridge ?#CHETOT pic.twitter.com/xGJCQ6jpaQ
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) August 14, 2022
Chelsea unggul 1-0 di babak pertama setelah tendangan voli menakjubkan oleh pemain yang dikontrak pada musim panas ini dari Napoli, Kalidou Koulibaly.
Spurs kemudian menyamakan kedudukan di babak kedua melalui Pierre Hojbjerg. Antonio Conte dan Thomas Tuchel saling berhadapan setelah Tottenham Hotspur menyamakan kedudukan. Pelatih Chelsea tidak senang karena menilai ada pelanggaran terhadap Kai Havertz sebelum gol. Keduanya mendapatkan kartu kuning setelah pertengkaran pertama.
Chelsea kemudian kembali unggul pada menit 77 melalui Reece James. Thomas Tuchel merayakannya dengan berlari di pinggir lapangan ala Jose Mourinho. Itu adalah provokasi yang membuat Antonio Conte mulai mendidih.
This rivalry for 3rd place between two hot headed managers is too fun. Chelsea vs Tottenham. Conte vs Tuchel pic.twitter.com/z3J6z7PTIr
— richhomiegarch (@richhomiegarch) August 14, 2022
?⚪ Late dug out drama leads to both Thomas Tuchel and Antonio Conte receiving a red card ? pic.twitter.com/l9Zq9UZhlu
— Football Daily (@footballdaily) August 14, 2022
CONTE AND TUCHEL STILL BEEFIN ???????? pic.twitter.com/4hXppnixZj
— WolfRMFC (@WolfRMFC) August 14, 2022
Drama itu baru mencapai puncak ketika Harry Kane melakukan hal yang nyaris mustahil di menit 90+6. Itu sebuah gol keren dan dramatis, yang membuat para pendukung maupun bangku cadangan Tottenham Hotspur bergembira.
Tidak lama kemudian, wasit meniup peluit, dan kemarahan kemudian berkobar antara Thomas Tuchel dengan Antonio Conte. Pertandingan sepakbola yang luar biasa berakhir dramatis pada akhir pekan ketika Liga Premier merayakan ulang tahun ke-30. Dan, itu sepadan!
Full-time scenes ?
Thank you for your incredible support ? pic.twitter.com/vLSzXxbs7M
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) August 14, 2022
(andri ananto/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini