Kekalahan ini mengakhiri petualangan Garuda Muda.
Timnas Indonesia U17 tumbang telak 0-6 dari Korea Utara pada perempat final Piala Asia U-17 2025 di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Senin (14/4/2025) malam WIB.
Kekalahan ini mengakhiri petualangan Garuda Muda di turnamen, meski tetap menggenggam tiket ke Piala Dunia U-17 Qatar November mendatang.
Babak Pertama: Tertinggal 0-2
Korut membuka keunggulan pada menit keenam. Dari tendangan sudut, Choe Song Hun yang tak terkawal di kotak penalti, membobol gawang Dafa Al Gasemi.
Indonesia kesulitan mengembangkan permainan. Evandra Florasta mencoba lewat tendangan bebas, namun melebar. Daniel Alfredo juga mendapat peluang dari sudut sempit, tapi dimentahkan kiper Jong Hyon Ju.
Korut menggandakan keunggulan di menit ke-18. Dari kemelut di kotak penalti, Kim Yu Jin melepaskan sepakan setengah voli yang tak tertahankan.
Babak Kedua: Mental Runtuh
Indonesia langsung menggebrak awal babak kedua, namun justru kebobolan lagi. Ri Kyong-bong meneruskan umpan silang, memperbesar keunggulan pada menit ke-48.
Mental Garuda Muda runtuh. Korea Utara menambah dua gol dalam waktu singkat. Kim Tae-guk mencetak gol dari titik penalti di menit ke-60, setelah tendangannya mengenai tangan I Putu Panji.
Semenit kemudian, Ri Kang-rim mencetak gol kelima meski dikepung beberapa pemain Indonesia. Pak Ju-won melengkapi pesta gol Korut pada menit ke-77.
Susunan Pemain
Indonesia U-17 (3-4-3): Dafa Al Gasemi; Daniel Alfredo, I Putu Panji, Muhammad Al Gazani; Fabio Azkairawan, Nazriel Alfaro, Evandra Florasta, Mathew Baker; Fadly Alberto, Mierza Fijatullah, Zahaby Gholy. Pelatih: Nova Arianto (Indonesia)
Korea Utara U-17 (4-3-3): Jong Hyon Ju; Choe Chung Hyok, Choe Song Hun, Oh Won Mu, Ri Kang Song; An Jin Sok, Ri Ro Gwon, Pak Kwang Song, Kim tae Guk; Ri Kyong Bong, Kim Yu Jin. Pelatih: O Thae Song (Korea Utara)